BeritaBalap.com-Tim Yamaha diberitakan sedang melakukan test atau pengujian secara tertutup di Sirkuit Twin Ring Motegi Jepang dalam beberapa hari ini. Jadi konteksnya rahasia ya. Demikian yang dilansir dari Corsedimoto.
BACA (JUGA) : Total 186 Crash, Murid VR46 Bezzecchi Paling Sering Jatuh Tapi Bisa Podium Ke-2, Ini Datanya
Penguji Cal Crutchlow terlibat langsung dalam test tersebut. Pastinya pihak Yamaha tidak menjelaskan apa yang menjadi fokus perhatian mereka. Kan sudah diterangkan statusnya tertutup. Namun diprediksi adalah persiapan M1 versi 2023.
Alhasil, ketika nantinya diuji oleh Fabio Quartararo dan Franco Morbidelli dalam test Misano (setelah raceday Minggu), maka sudah lebih prepare alias siap. Urusan top speed atau kecepatan puncak M1 memang dijanjikan Yamaha kepada FQ20 akan ditingkatkan tahun depan (2023).
BACA (JUGA) : Edan, Rekor Top Speed MotoGP Pecah Di 3 Sirkuit, Dimana Saja ?
Disamping itu, diperkirakan juga dilakukan ujicoba detail-detail kecil ataupun opsi set up sebagai persiapan seri ke-12 MotoGP yang akan dihelat di Silverstone Inggris tanggal 5-7 Agustus nanti. Yang pasti pula, bukan bagian mesin ya. Kalau ini sudah dibekukan dan dilarang.
BACA (JUGA) : Marquez Akui Bosan Harus Tunggu Pemeriksaan Lanjutan Akhir Agustus
“Kami akan mencoba untuk mencoba solusi yang berbeda untuk Silverstone tetapi karena peraturan, sayangnya kami tidak dapat mengintervensi mesin, “ujar Massimo Meregalli selaku manajer tim Yamaha. BB1
Klasemen Sementara MotoGP :