Vinales Sumbangkan Helmnya Buat Donasi Covid-19, Ada Tandatangannya dan VR46

BeritaBalap.com-Maverick Vinales (Monster Energy Yamaha) ikut peduli atas kondisi pendemi Covid-19. Dalam hal ini, Vinales menyumbangkan helm nya untuk membantu penelitian sehubungan Virus Covid-19.

Sehubungan langkah tersebut, pembalap asal Spanyol tersebut bekerjasama dengan Hospital Clinic di Barcelona, Spanyol. Mantapnya, helm yang didesain oleh Aldo Drudi ini, selain menampilkan tanda tangan Vinales, juga ada tanda tangan Valentino Rossi. Disitu spesialnya.

BACA (JUGA) : Wow ! Adalagi Yang Terpapar Covid-19 ! Mekanik HRC Di Tim LCR Honda

koizumi

Bicara Covid-19 memang masih menjadi permasalahan global, termasuk di balap MotoGP. Setelah ada yang terpapar saat Misano 2 (20 September), juga di Catalunya tertangkap 1 orang yang terkena Covid 19. Yaitu kru HRC yang bekerja di tim LCR Honda.

Lebih lanjut, proses lelang helm ini akan dilakukan mulai 25 hingga 30 september. Bagi yang tertarik dan ingin informasi lebih lanjut, bisa kunjungi atau KLIK alamat berikut ini : www.clinicbarelona.org.  BB1

Facebook Comments

You May Also Like