Wow… Aturan Helm di Balap MotoGP 2019 Diperketat, Ada Standarisasi Baru !

BeritaBalap.com-Komisi Grand Prix MotoGP menetapkan aturan baru yang telah disetujui bersama saat dilakukan rapat di MotoGP Sepang, Malaysia (3 November). Salah satunya, soal standarisasi helm yang diperketat oleh pihak FIM sebagai induk olahraga balap di dunia.

Demikian berlaku untuk musim MotoGP 2019. Jadi akan ada standar tunggal yang pastinya ditingkatkan untuk helm yang boleh digunakan dalam kompetisi MotoGP. Ini akan menggantikan standar internasional yang dipergunakan sebelumnya (ECE, Snell dan JIS).

Infonya, tes homologasi helm sedang berlangsung dengan beberapa produsen yang telah menyelesaikan pengujian dan beberapa direncanakan dalam beberapa minggu ke depan. Pastinya, dua produk helm tanah air yang terlibat dalam MotoGP 2018, yaitu KYT dan NHK akan dilakukan pengujian lanjutan dan mungkin semuanya sudah beres.

koizumi

Patut dipahami juga, bahwa FIM akan menerbitkan informasi sehubungan daftar produsen helm yang telah disetujui melalui Program FIM Racing Homologation saat rangkaian final MotoGP 2018 di Sirkuit Valencia, Spanyol (15-18 November). Beberapa produk helm MotoGP lainnya ialah Arai, Shoei, AGV, Suomy dan Shark. BB1

 

Facebook Comments

You May Also Like