Yamaha Sunday Race 2019 Sentul (Sport 150 cc Pro) : Iksan Lala (Akai Jaya) Vs Duet HDS Racing !

BeritaBalap.com-Ini yang ditunggu-tunggu. Ini yang sedap sekali dinikmati. Yap, pertarungan kelas Sport 150 cc Rider Professional (Sport 150 cc Pro) dalam seri perdana Yamaha Sunday Race 2019 di Sirkuit Sentul, Bogor, Minggu (23 Juni).

Disebut menarik karena tahun ini wajib dengan motor All New Yamaha YZF R15. Tidak boleh lagi dengan R15 lawas alias lama. Yang menarik pula dalam pertarungan Sport 150 cc ialah fakta pertarungan antara 2 petarung senior dan yunior.

Ini perseteruan antara barisan pembalap lama seperti Rey Ratukore, Gupita Kresna, Fahnisyar Nurjaba (Iksan Lala), Arianto Tarzan, Wahyu Aji, Wilman Hammar dan lainnya dengan rombongan joki belia seperti Wahyu Nugroho, Aldi Satya Mahendra dan Nicky Hayden.

koizumi

Sayangnya Gupita Kresna yang diprediksi dapat bertarung di barisan depan mengalami problem pada motornya. Hanya berjibaku 1 lap saja. Kondisi ini memang sudah berlangsung sejak sesi kualifikasi dimana racer asal Yogyakarta tersebut tidak dapat maksimal hingga harus start di barisan belakang.

Podium juara Sport 150 cc Pro yang dimenangkan Iksan Lala (tengah), Wahyu Aji (kiri) dan Arianto Tarzan (kanan)

Beberapa kali nama Aldi Satya Mahendra sempat pula memimpin jalannya race. Tapi itu di lap-lap awal yang memang strategi racer adalah menjaga mesin dan daya tahan ban. Dua hingga tiga lap terakhir yang jadi penenti.

Pada akhirnya, pelaga senior yang tetap dominan. Mereka menang pengalaman atau jam terbang. Dalam hal ini, podium juara direbut oleh Iksan Lala (Yamaha Akai Jaya), Arianto Tarzan (Yamaha HDS Racing) dan Wahyu Aji Trilaksana (Yamaha HDS Racing).

Gap waktunya memang sangat tipis ketika Iksan Lala dapat lepas dari duet tim HDS Racing tersebut. Hanya 0,030 detik saja. So, ini prestasi terbaik yang dicetak Iksan Lala yang pastinya disupport Andi Akai selaku owner-team. Oh ya, finisher ke-4 dan ke-5 ialah duet tim Yamaha Bahtera Racing,

Fahnisyar Nurjabat atau Iksan Lala (Yamaha Akai Jaya) yang sukses raih podium juara saat didampingi manajer tim, Kesley dan Rafael

“Saya masih banyak belajar di trek Sentul ini, terutama dalam racing line yang harus konsisten. Kalau perfoma mesin sudah sangat mendukung sekali, “tukas Iksan lala yang notabene mesinnya diback-up MBKW2 Yogyakarta. Terbukti hadir langsung duet Mlethiz MBKW2 dan Yogie MBKW2. BB1

Hasil Race :

 

Facebook Comments

You May Also Like