Tidak Pernah Balap, Juni AS Juara Umum Ex Rider Di Matic Race Kediri !!

BeritaBalap.com – Menurut Juni AS, dirinya terakhir balap di tahun 2014 silam. Setelah itu dirinya memutuskan untuk pensiun dari balap motor, dan minggu kemarin di event matic race Kediri dirinya justru juara umum di kelas ex rider (3/12).

Juni sendiri mengaku tidak pernah latihan dan ikut event balap ex rider sejak pensiun, tapi di kelas ex rider supermoto dan bebek 2-tak justru dirinya bisa cepat beradaptasi meski sedikit ragu saat race dimulai.

“Sejak latihan dan QTT terus terang sedikit ragu karena sudah lama tidak pernah balap, latihanpun tidak pernah. Tapi untungnya motor yang saya gunakan cocok banget dengan karakter saya yang suka putaran bawah dan tidak terlalu beringas,” ungkap mantan pembalap Jawa Timur ini.

koizumi

Di QTT kelas supermoto 180 cc ex rider dirinya berhasil menjadi pole, sedangkan di kelas bebek 2-tak 125 ex rider Juni berada di grid ke 2 untuk QTT.

BACA (JUGA) : Manjakan Peserta Dan Sponsor, Ini Fakta Dari Matic Race Kediri !!

Podium 1 Di Kelas Supermoto Ex Rider

“Modal yang cukup bagus, start bisa langsung lepas tanpa perlawanan hingga finish dan podium 1 di kelas supermoto, sedangkan di kelas bebek 2-tak 125 cc sedikit kesusahan dan memang sudah lama tidak latihan pakai motor 2-tak dan masih beruntung finish di posisi 3,” tambahnya.

Dengan perolehan tersebut, Juni yang tergabung dalam tim Rendy Ryan Motor BYG Racing FT TK Racing berhasil menjadi juara umum dengan mengantongi total 25 point.

Wah, bakalan ketagihan turun di kelas ex rider nih sepertinya. CHR

Facebook Comments

You May Also Like