BeritaBalap.com-Posisi Valentino Rossi (Movistar Yamaha) yang saat ini berada di posisi ke-3 dalam klasemen sementara MotoGP 2018 terancam. Demikian menyusul kemenangan dari rekan se-timnya, Maverick Vinales di Phillip Island Australia (28 Oktober).
Baca (juga) : Berikut Jadual MotoGP, Moto &, Moto3 Sepang Dalam WIB (Jumat-Minggu)
Saat ini Rossi hanya memiliki gap 5 poin saja dengan Vinales dan perbedaan 15 nilai dengan Andrea Dovizioso yang berada di atasnya. Seri Malaysia, Minggu ini (4 Oktober) menjadi hal penting bagi The Doctor untuk dapat mengalahkan rival-rival terberatnya.
“Kemenangan di Australia penting bagi tim karena kami belum menang dalam waktu yang sangat lama. Saat ini, datang balapan penting lagi di Sepang. Saya suka trek ini, itu sangat bervariasi. Tapi ramalan cuaca memprediksi hujan tropis yang kuat. Dengan kata lain, kita harus mengoptimalkan penggunaan setiap sesi latihan kering, “ujar Rossi.
Baca (juga) : Jelang MotoGP 2018 Malaysia : Marquez Tegaskan Masih Ada 2 Gelar Yang Belum Diraih, Apa Itu ?
“Model trek Sepang sangat teknis, sirkuitnya sangat cepat, begitu menyenangkan dengan motor MotoGP. Tetapi disini, ban belakang sangat sulit digunakan, juga karena panas yang sangat besar. Kami harus berhasil menjaga ban belakang tetap bekerja optimal untuk paruh kedua balapan. Dalam dua tahun terakhir, ini telah menjadi aspek yang paling penting dari balapan MotoGP, jika anda ingin menang, maka anda harus memiliki traksi ban di belakang, “tambah Rossi.
Baca (juga) : Jelang MotoGP 2018 Sepang : Lorenzo Kembali Tampil, Tapi Belum Pulih 100 Persen
Sekilas informasi saja, Rossi meraih podium juara di tahun 2001, 2003, 2004, 2006, 2008 dan 2010, kemudian finish ke-2 di musim 2002, 2005, 2014 dan 2016, dan ketiga pada tahun 2009 dan 2015 setelah insiden Sepang dengan Marc Márquez. Adapun pemenang MotoGP 2017 ialah direbut duet Ducati, Doviziozo dan Lorenzo, ke-nya milik Johann Zarco. BB1