Fix..! Tim Manual Tech Diperkuat AM Fadly dan Aiki Iyoshi (AP250), Sponsor Utama ?

BeritaBalap.com-Seperti sudah diberitakan sebelumnya bahwa tim Manual Tech tidak jadi balap Supersports 600 (SS600). Intinya, persiapan yang belum matang, terlebih tes pramusim ARRC 2020 sudah tidak lama lagi.

Nah, lebih lanjut diberitakan bahwa formasi musim 2019 tetap dipertahankan. “Ya, kita masih dengan AM Fadly dan Aiki Iyoshi. Kalau motor tetap dengan Ninja 250 FI. Alhasil, tidak terlalu merepotkan untuk persiapannya, “ujar Ibnu Sambodo selaku pemilik tim sekaligus chief-mechanic.

Patut dicatat, AM Fadly adalah jawara AP250 untuk ARRC 2019. Sukses melibas pasukan Honda. Oh ya, jangan salah persepsi, bahwa pasukan Manual Tech yang diback-up juga tuner M Novel yang berhubungan dengan set-up ECU pengapian tidak lagi didukung oleh principal Kawasaki Heavy Industries (KHI) Jepang.

koizumi

BACA (JUGA) : Kenapa Tim Manual Tech Tidak Jadi Balap Supersports (ARRC 2020) ?

Namun memang KHI tetap ikut mendukung walau tidak secara langsung dan tidak full support seperti sebelumnya. Diprediksi kuat, titel tim tidak dengan kata “Kawasaki” lagi.

Lalu, siapa dong sponsor utama tim ? Anyway, balap AP250 butuh uang besar. Bisa senilai Rp. 2,5-3 milyar untuk level Manual Tech. Sayang, untuk sponsor baru ini, penulias masih tidak diperbolehkan untuk dipublikasi.

So, privacy ini harus dihormati. Ada momennya ya, harus bersabar dulu.  Yang pasti, sponsor ini bukan sebuah pabrikan ataupun bukan sebuah produk asal Indonesia. Paham dan jelas ya… ! BB1

VIDEO SIAPA KANDIDAT JUARA NASIONAL SPORT 250 (IMS 2020) :

 

Facebook Comments

You May Also Like