BeritaBalap.com-Konten berita Astra Motor Racing Team Yogyakarta (ART Jogja) lagi hangat dibicarakan. Ibarat gadis cantik dan seksi yang sedang berjalan diatas catwalk, maka ART Jogja menjadi perhatian khusus. Semua mata tertuju kepadanya. Kalau dalam bahasa jurnalistik, hadir unsur attractiveness atau ketertarikan. Tentu saja, ini pasca perginya ketiga pembalapnya, mulai seeded Dicky Ersa kemudian Ahmad Saipullah dan Decksa Almer. Mereka pindah tim untuk musim 2023 ini.
BACA (JUGA) : Dicky Ersa Ungkap Alasan Pilih Keluar Tim ART Jogja Dan Pindah Dit’s Racing Palangkaraya
Lebih lanjut, penulis menggali ataupun mengcross-check isu atau rumor yang beredar sehubungan seeded lainnya Awhin Sanjaya. Ada informasi dari narasumber yang tidak mau disebutkan namanya, bahwa Awhin Sanjaya sedang dalam tawaran tim dari Sulawesi. Gosipnya sudah mencoba atau menaiki pacuan MX King tim tersebut. Tapi sekali lagi, kabar ini kita anggap saja sebagai isu. Jelas dan paham ya.
BACA (JUGA) : Kekuatan Pemula Tim ART Jogja Berkurang ? Ahmad Saipullah Resmi Pindah Tim ARTM By Racetech (2023)
Konteks ini yang kemudian penulis tanyakan langsung kepada Awhin Sanjaya yang notabene masih berusia 24 tahun. Terlepas dari dijawab tidak lengkap atau ada yang mau dirahasiakannya, terpenting kita melalui proses penggalian data lewat teknik interview via telepon.
BACA (JUGA) : Tambah Lagi Rider Yang Mundur Dari Tim ART Jogja, Kali Ini Giliran Decksa Almer
Apa jawabannya ? Bahwa Awhin Sanjaya yang pernah menjadi runner-up AP250 dalam ARRC 2019 mengatakan tidak tahu soal gosip tersebut. Namun pada bagian lain, ia juga belum mengiyakan tawaran tim ART Jogja karena masih ada pertimbangan lain.
“Nggak tahu kalau soal itu, Om (Maksudnya soal tim region Sulawesi, red). Kalau ART Jogja sudah ada komunikasi tetapi belum saya fix kan. Belum ada keputusan karena masih dalam pertimbangan, “terang Awhin Sanjaya yang di PON XX Papua 2021 lalu sukses membawa medali emas untuk tim Papua Barat. BB1