Bos Proyek MotoGP Yamaha Puji Kelebihan Quartararo, Kritik Kerja 4,5 Tahun Vinales

BeritaBalap.com-Pada akhirnya, bos proyek MotoGP Yamaha, Takahiro Sumi mengungkapkan problem yang mereka hadapi selama bekerja 4,5 tahun dengan Maverick Vinales.

Jadi sampai dengan waktu dimana Vinales menimbulkan konflik dengan Yamaha di seri Styria dan berlanjut Yamaha memecat Vinales. Tidak boleh balapan lagi di tahun 2021 ini.

BACA (JUGA) : Quartararo Akui Adanya Tekanan Yamaha Sejak Vinales Tidak Boleh Balapan

koizumi

Menurut Takahiro Sumi, mereka terus berupaya maksimal untuk memperbaiki dan meningkatkan set-up Yamaha M1. Namun kemudian tidak oke ditangan Vinales hingga harus meriset ulang dan ini yang disebutnya membuang waktu saja.

“Tidak begitu mudah untuk memahami hal-hal tertentu. Maverick sering kesulitan dengan penampilannya ketika banyak hal berubah. Kami selalu berusaha menemukan pengaturan terbaik untuk semua kondisi. Tetapi terkadang kami tidak dapat menemukan solusi yang kami inginkan, jadi dia membuang banyak waktu. Ini berarti bahwa jika karakteristik pembalap tidak sesuai dengan konfigurasi, hasilnya akan sangat buruk, ”ucap Takahiro Sumi.

BACA (JUGA) : Aprilia Diuntungkan Bubarnya Yamaha Dan Vinales, Dapat Setengah Tahun Persiapan

Lebih lanjut Takahiro Sumi menyebut bahwa riset Yamaha M1 yang mereka lakukan menuju arah yang benar ketika Quartararo menjalankannya. Ini berawal dari mesin, kemudian sasis dan aerodinamika.

“Tentu saja, kami senang dengan penampilan Quartararo. Kami berada di tempat pertama dalam klasemen kejuaraan dengan Fabio setelah dua balapan setelah liburan musim panas. Kami semua lebih senang menerima konfirmasi bahwa perkembangan kami telah berjalan ke arah yang benar selama 2 tahun.

BACA (JUGA) : Bos Aprilia Inginkan Vinales Balapan Mulai Musim Ini, Seri Aragon Lebih Realistis ?

“Tindakan kami terkait tahun 2021 sudah benar. Seperti yang diharapkan, kami telah bergerak maju dengan pengembangan kami dengan cara yang ditargetkan dan membingungkan . Ini adalah keuntungan terbesar kami. Kami telah meningkatkan semua aspek sejak tahun lalu. Dimulai dari mesin dan berlanjut melalui sasis hingga aerodinamis, ”tambah Takahiro Sumi. BB1

Klasemen Sementara MotoGP :

Facebook Comments

You May Also Like