BeritaBalap.com – Gelaran BOS Ramadhan Practice 2022 digelar sejak sabtu kemarin, dan drag bike menjadi gelaran hari sabtu yanag terbilang sukses digelar dalam bulan ramadhan musim ini. Dikatakan sukses lantaran 2 tahun lalu ramadhan sepi kegiatan otomotif.
Dan BOS Ramadhan Practice 2022 menjadi event pertama sejak pandemi di bulan ramadhan, antusias peserta cukup lumayan dimasa pandemi seperti ini. Terhitung sekitar 109 starter ikut meramaikan event latihan drag bike kali ini.
“Justru kami dulu lahir dari sering mengadakan latber di bulan ramadhan, setelah pandemi kami mulai mencoba menghidupkan kembali latihan drag di sirkuit BOS yang terbilang baru untuk warga Surabaya dan sekitarnya,” ungkap Adrian salah satu penyelenggara.
Untuk hari ini minggu (17/4) adalah jadwal drag race mobil yang bakal meramaikan gelaran BOS Ramadhan Practice, prediksinya bakal lebih banyak dibandingkan motor menurut Adrian. Menurutnya antusias mobil jauh lebih banyak.
BACA (JUGA) : Siapkan Motor dan Mobil Kalian, Ini Cara Ngabuburit Pecinta Balap Surabaya !!
“Biasanya lebih banyak mobil sih, tapi semoga saja terus bertambah kedepannya. Dan, kami sendiri berharap kedepannya bisa menggelar sampai sahur seperti tahun-tahun sebelum pandemi,” ungkapnya.
Kerennya lagi, event BOS Ramadhan Practice ini tidak hanya gelaran latihan saja. Justru event yang sudah mulai meramaikan event otomotif di Surabaya ini juga membantu UMKM untuk bisa berpartisipasi di sekitar sirkuit.
“Kami menyediakan lahan untuk UMKM atau tenant yang ingin ikut mendukung acara kami, jadi kebanyakan dari UMKM bisa berupa menjual takjil atau makanan serta minuman,” tambah pria berkacamata ini.
Nah, bagi kalian yang ingin mengetahui kegiatan seputar BOS Ramadhan Practice atau IDW bisa langsung cek akun IG @indonesiadragwars atau bisa kontak Adrian di nomor +62 896-7773-0074. CHR