BeritaBalap.com-Francesco Bagnaia ‘Pecco’ (Ducati Lenovo) mengakui bahwa impiannya sejak kecil adalah berada di tim Ducati. Bukan di Honda, Yamaha ataupun merek lainnya. Konteks ini yang kemudian menjadi motivasinya untuk dapat masuk ke tim satelit Ducati (Pramac Racing, 2019-2020) dan lanjut pabrikan (sejak 2021).
BACA (JUGA) : KTM Tidak Ingin Pedro Acosta Naik Level MotoGP 2024, Kenapa Honda Makin Senang ?
Pada akhirnya, Pecco bisa meriah juara dunia MotoGP 2022. Nah, yang menarik. Bukan hanya soal juara dunia MotoGP bersama Ducati yang diinginkannya. Kalau soal itu, Casey Stoner juga pernah merebutnya musim 2007. Namun ada satu hal penting yang ingin diraih Pecco yang juga juara dunia Moto2 tahun 2018.
Apa itu ? Adalah mendapatkan image yang spesial dengan Ducati. Namanya melekat erat dengan Ducati. Ini diklaim seperti Marc Marquez dengan Honda ataupun VR46 bersama Yamaha. Tentu saja, potensi untuk meraihnya adalah dengan kembali meraih prestasi fenomenal agar semakin dikenang.
BACA (JUGA) : Joan Mir Ungkap Masalah Yang Dialami Selama Ini Hingga Sering Crash
“Sejak saya masih kecil, saya telah menjadi salah satu penggemar terbesar Ducati, ”ucap Pecco yang saat ini memimpin klasemen sementara dan berjarak 22 poin dari Marco Bezzecchi (Mooney VR46 Racing Team).
BACA (JUGA) : Rossi Bicara Dengan Bos Tim Yamaha Soal Kontrak Morbidelli, Hasilnya ?
“Saya ingin nama saya lebih dikenal dengan Ducati. Ini seperti Marc Marquez dan Honda, ataupun Valentino Rossi dalam kasusnya dengan Yamaha, ”tambah Pecco yang dilansir dari Motorsport. BB1
Klasemen Sementara MotoGP :