BeritaBalap.com-Sejak gantung helm alias pensiun dari balap grestrek pada tahun 2010, pria bernama Fajar Ari Wibowo, tenar disapa Fajar Berang-Berang mencoba untuk membuka peluang usaha yang tidak jauh dari dunia garuk tanah. Yups, usaha yang digelutinya ini menyasar pada penggarapan frame atau rangka GTX (grasstrack).
Mengusung nama Berang-berang Frame GTX Product yang dirintis pertama sejak tahun 2010. Bagaimanapun juga, ini pilihan tepat karena Fajar Berang-Berang adalah pelaku balap langsung. Pastinya memiliki relasi atau jaringan. Oh ya, pada bagian lain, perkembangan dunia grestrek semakin subur di Jawa Tengah dan banyak daerah lainnya. So, potensi usaha tersebut terbuka lebar.
“Dari pertumbuhan dan perkembangan grestrek, saya fokuskan dalam segi pengerjaan frame grestrek untuk kelas bebek hingga sport, Tentu saja, desain atau bentuknya mengacu pada regulasi untuk balap. Bagi kami tidaklah asal bikin sasis, melainkan dari bentuk, kekuatan dan dimensi motor sangat dipertimbangkan, ”jelas Fajar Berang-berang yang bermarkas di Jl. Boja-Limbangan Km 1,5, Desa. SalamSari No.06, Kec. Boja, Kab. Kendal, Jawa Tengah.
Untuk rangka motor bebek dan sport grestrek menggunakan material pipa seamless. Demikian pula dalam pembuatan sasis pacuan grestrek, doi nggak serta-merta berpatokan dengan bentuk yang diproduksi massal. Melainkan selalu menawarkan model atau desain frame yang up to date tiap tahunnya.
“Kita selalu mengikuti perkembangan ataupun masukan dan keinginan konsumen, “tukas Fajar Berang_berang yang bisa dikontak di nomor HP : 0813 9090 6064. Patut dipahami juga, Fajar Berang-Berang selaku modifikator sasis, juga mampu memberikan hasil rangka dengan konsep atau pola gaya pacuan ala built-up Special Engine (SE).
Dalam konteks pengelasan juga sudah memakai proses las Mig Co dan las Argon. Asumsinya seperti las pada pabrikan motor yang punya tingkat kerapian yang maksimal. Terlebih pula dari kreasi sasis grestreknya, doi terbilang laris manis dimana hasil karyannya sudah melanglang-buana di se-antero tanah air. Ayo pesan sasis sama ahlinya. YOU