Faktanya Pernah Rasakan Semua, Alex Rins Bicara Soal Mesin V4 dan Inline

BeritaBalap.com-Alex Rins mengungkapkan apa yang dialaminya langsung. Jadi bukan sekedar mengamati dan kemudian memberikan komentar. Ini sehubungan perbedaan antara motor yang pernah dinaikinya, baik konstruksi V4 seperti saat di Honda RC213V (tim LCR Honda) ataupun yang Inline 4 ketika di tim pabrikan Suzuki (2017-2021). Juga saat ini di tim pabrikan Yamaha (kontrak 2024).

BACA (JUGA) : Giliran Dall’Igna Bicara Apakah Ada Kemungkinan Marquez Masuk Tim Pabrikan Ducati ?

Saat berada di tim Suzuki, posisi terbaiknya adalah ke-3 (klasemen akhir MotoGP 2020). Kalau dengan mesin V4 Honda RC213V musim balap 2023 ini pernah pula meraih podium juara di seri Austin USA. Intinya sudah pernah menjajalnya semua ya.

koizumi

Lebih lanjut, Alex Rins mengungkapkan bahwa perbedaan signifikan saat ini bukan soal desain mesin. Itu salah menurutnya. Yang utama adalah perangkat aerodinamika pada motor. Ini yang bisa membuat perbedaan karakter motor atau handling yang dilakukan.

BACA (JUGA) : Bos Ducati Sebut Marquez Kandidat Tim Pabrikan 2025 Tapi Syaratnya Nilai Kontrak Tidak Tinggi

“Saya pikir saat ini perbedaan antara mesin V4 atau Inline4 bukanlah perbedaan terbesar pada motornya. Saat ini perbedaan terbesar ada pada sisi aero. Perangkat aero membuat kamu berbelok lebih baik atau tidak, sejujurnya dari pengalaman saya dengan sepeda motor lain, “terang Alex Rins yang dilansir dari Speedweek.

BACA (JUGA) : Pada Akhirnya Rossi Komentarin Adiknya Luca Marini Yang Pindah Ke Honda (2024-2025)

“Misalnya, dengan Yamaha (saat tes Valencia), saya berkendara dengan fairing standar dan dengan angin yang banyak, saya melakukan wheelie. Dan ketika kami mencoba fairing (baru) yang berbeda, saya merasa wheelie berkurang dan lebih baik menikung. Jadi menurut saya perbedaan antara desain mesin sekarang sudah hilang, ”tambah Alex Rins yang saat ini berusia 28 tahun. BB1

Klasemen Akhir MotoGP 2024 :

 

Facebook Comments

You May Also Like