Fix ! Balap F1 Berlangsung di Austria Tanggal 5 Juli, Bagaimana MotoGP ?

BeritaBalap.com-Balap Formula One (F1) resmi diumumkan akan berlangsung di Zeltweg, Austria pada tanggal 5 Juli nanti. Dalam hal ini, pihak Liberty Media sebagai raksasa media dan pemegang hak penyelenggaraan F1 memberikan pernyataan resmi. Dalam hal ini ditegaskan bahwa dalam waktu dekat akan diumumkan kalender resminya.

“Kami akan mulai di Eropa pada Juli dan juga akan balapan disana pada bulan Agustus dan awal September dengan balapan pertama di Austria pada 3-5 Juli. Kemudian pada bulan September, Oktober dan November di Asia, Amerika untuk menyelesaikan di Teluk Persia pada bulan Desember dengan Bahrain sebelum Abu Dhabi, setelah memainkan 15-18 putaran balapan. Kami akan menerbitkan kalender resmi baru sesegera mungkin, “terang Chase Carey, Bos Liberty Media.

BACA (JUGA) : Sirkuit Imola Tolak Balap Superbike, Tapi Siap Terima F1, Soal Duit ?

koizumi

Yang pasti, kompetisi balap jet darat ini akan berlangsung tanpa penonton. Yang pasti juga, Libert Media akan mensupport promotor lokal dalam subsidi dana, terutama yang berhubungan dengan pajak yang relatif besar di Eropa. Ditambahkan oleh Chase Carey bahwa F1 tahun ini akan berakhir pada Bulan Desember, tepatnya pada minggu ke-3. Sehubungan kru tim diperkirakan antara 1000-1200 orang.

Pertanyaan kritisnya, bagaimana dengan MotoGP ? Kenapa belum ada langkah lebih lanjut yang cepat seperti F1. Faktanya memang di Eropa sudah mula rada reda sehubungan Virus Covid-19 atau Virus Corona. Jerman terbukti sudah membuka kembali sekolah dan berlangsung normal. Perancis akan kembali dimulai pada 11 Mei.

BACA (JUGA) : Bos Sirkuit Catalunya Protes, Tidak Mau Balapan Tanpa Penonton Tapi Bayar 66 Milyar

Yang pasti, Dorna harus segera mengkomunikasikan berbagai hal kepada pemilik atau manajemen trek. Misal, kemarin lalu (26 April), Direktur Sirkuit Catalunya tidak mau membayar pajak 4 juta euro atau sekitar Rp. 66 milyar jika aturannya tanpa penonton. BB1 

VIDEO Soal Berapa Harga Sebuah SWINGARM / Lengan Ayun Motor MotoGP ? :

 

 

Facebook Comments

You May Also Like