Fix ! Ini Formasi Tim Moto2 Fantic VR46 Untuk Tahun Depan, Siapa Saja ?

BeritaBalap.com-Terjawab sudah sehubungan skuad atau formasi tim Moto2 Fantic VR46 untuk musim depan (2023). Jadi tahun 2023, VR46 memisahkan tim MotoGP dam Moto2nya. Sponsornya berbeda. Mooney VR46 lebih difokuskan pada balap MotoGP sehingga lebih optimal dalam konteks dana operasional.

BACA (JUGA) : Ini Profil Albert Arenas Penghuni Baru Tim Moto2 VR46 Tahun Depan

Untuk pasukan Moto2 didukung Fantic yang merupakan pabrikan motor asal Italia. By the way, siapa dua pembalap yang dipilih ? Sesuai prediksi, pastinya ada nama Celestino Vietti yang saat ini konsen di Moto2 dan berada di barisan depan dalam klasemen sementara. Vietti yang masih berumur 20 tahun ada di peringkat ke-3 dalam standing point.

koizumi

BACA (JUGA) : Berapa Milyar Duit Yang Dikucurkan Fantic Motor Sebagai Sponsor Tim Moto2 VR46 Tahun Depan ?

Nah, sebagai pendampingnya bukan Niccolo Antonelli. Tetapi dipilih petarung senior usia 25 tahun asal Spanyol Albert Arenas yang juga tahun ini balapan Moto2 pada tim GasGas Aspar Team. Arenas ini juara dunia Moto3 tahun 2020.

BACA (JUGA) : Cermati Data Top Speed Mario Aji Di Moto3 Silverstone, Ternyata Paling Bawah

Sekilas Informasi saja, Fantic itu adalah merek sebuah motor yang identik dengan dunia offroad seperti motocross ataupun adventure. Termasuk sebagai produsen skuter listrik. Fantic yang eksis sejak tahun 1968 juga sudah mengikuti balap MX GP dan Reli Dakar (Motor). BB1

Facebook Comments

You May Also Like