BeritaBalap.com – Keluarnya Agung Didu mantan pembalap Dit’s Racing Palangkaraya untuk musim balap 2022, membuat tim asal Palangkaraya kota cantik ini merombak susunan pembalapnya untuk ditarungkan di One Prix musim ini.
AM Fadli masih dipercaya membela tim milik Walikota Palangkaraya tersebut, untuk tandemnya ada Willman Hammar yang sudah dipastikan bakal turun di kelas Expert juga.
“Sebelumnya ada 2 kandidat pembalap, namun diputuskan hanya menggunakan 2 pembalap saja untuk musim ini. Dan hari ini sudah diputuskan Willman Hammar bakal tarung di One Prix 2022,” bilang Ade Fariz salah satu perwakilan dari Dit’s Racing Palangkaraya.
Sebelumnya, tim tersebut menurunkan 2 pembalap untuk bertarung di kelas expert dan novice selama 2 tahun lalu. Namun, musim ini difokuskan untuk turun di kelas expert dengan menggunakan Yamaha MX King.
“Tahun ini kita fokus ke 2 pembalap expert dulu deh, karena kami punya target yang cukup serius untuk kejurnas One Prix musim ini,” ungkap Fairid Naparin Walikota Palangkaraya yang juga owner Dit’s Racing.
Wah, bakalana makin seru nih melijhat formasi tim balap 2022 yang sudah mulai banyak terlihat pindah tim. Kita tunggu saja bagaimana performa duet AM Fadli dan Willman Hammar di pertarungan musim 2022 bulan Maret mendatang. CHR