BeritaBalap.com- Seri perdana Honda Dream Cup 2019 (HDC 2019) berlangsung di lintasan GOR Satria, Purwokerto, Jateng (17-18/8) lalu. Selain menyajikan kelas-kelas utama, HDC juga menyajikan kelas supporting race yang tidak kalah seru untuk disimak. Salah satunya ialah HDC9 atau Matic 130 cc Open yang dimenangkan oleh Deny Keder. Yap, kabur dari awal, Deny Keder sukses amankan podium tertinggi HDC 9.
Meski berangkat start dari urutan ke-4 namun pembalap andalan tim F A Motor Feze Rolling Speed CLD Koizumi PSD 777 ini langsung kabur sejak lepas start hingga bendera finish dikibarkan. Pembalap dengan nomor start 207 ini mampu mengamankan posisi terdepan meski mendapat intimidasi dari M. Akbar di posisi ke-2.
“Kebetulan motor sangat mendukung, meski ini matic injeksi namun untuk urusan power dan endurance sangat mendukung. Jadi tidak ada keraguan buat saya untuk langsung push sejak awal lap hingga bendera finish dikibarkan,” bilang Dany Keder didampingi Sandi Nurfadilah, pemilik tim yang langsung memberikan ucapan selamat diatas podium.
Hasil ini tentu saja tidak lepas dari peran Fery Feze selaku mekanik yang selalu memberikan sentuhan spesial pada pacuan injeksi para pembalap. Dengan begini setidaknya, tim yang bermarkas di Purwakarta, Jabar ini semakin pede untuk merebut juara umum kelas HDC 9 yang masih menyisakan 2 seri lagi.
BACA JUGA : Hasil Lomba Honda Dream Cup (HDC) 2019 Seri 1 Purwokerto
So,… Kita tunggu 2 seri selanjutnya yang akan menyambangi kota Malang, Jatim dan Bandung, Jabar pada gelaran HDC 2019 putaran 2 dan 3 mendatang. Semoga dapat mempertahankan prestasinya ya bro. Edhot