BeritaBalap.com-Tambah seru ! Tambah serem ! Sedap sekali ditonton ! Informasi spesial yang diterima penulis dari Ibnu Sambodo, akrab disapa Pak De selaku pemilik tim Manual Tech bahwa musim depan timnya akan menggunakan pacuan baru. Bukan lagi Ninja 250 seperti selama ini yang dipakai.
BACA (JUGA) : Balap AP250 Tahun Depan (ARRC 2024) Lebih Seru Karena Ikutan YZF-R3 Dan ZX25R ?
Maksudnya untuk balap AP250 ataupun disebut Sport250. Mereka akan mulai menggunakan Kawasaki ZX25R yang notabene dengan tehnologi mesin 4 silinder. Bukan 2 silinder seperti kebanyakan.
“Ya, kita akan pakai ZX25R yang disupport Kawasaki Motor Indonesia (KMI), “tukas Ibnu Sambodo yang juga pemilik diler 2S Kawasaki Manual Tech di Jl. Gito Gati Sleman Yogyakarta.Infonya memang akan ada pembatasan RPM mesin karena memang speknya ZX25R ini diatas Honda CBR250RR.
BACA (JUGA) : Wow, Yamaha YZF-R3 Diperbolehkan Ikut Balap AP250 ARRC 2024 Dengan Regulasi RPM.. ?
Sebelumnya, juga diberitakan bahwa Yamaha YZF-R3 akan menjadi pacuan baru dari berbagai tim Yamaha di Asia untuk kompetisi AP250 (ARRC 2024). Ini yang diprediksi membuat balapan lebih ramai. Semoga persaingannya ketat seperti di WorldSSP300. Sejak lap awal hingga bendera finish dikibarkan sangat ketat. Tidak seperti AP250 yang monoton. BB1