ICP SUBANG : Azza Claw Siap Tarung di Kelas Rookie, Tuned by Babahe Racing Semarang

BeritaBalap.com-Perhelatan seri pembuka Indonesia Cup Prix (ICP) di Sirkuit Gery Mang, Subang, Jawa Barat pada Sabtu-Minggu (20-21 Maret) mendatang selain dihadiri tim-tim besar, juga disisi lain menjadi segi pengalaman dan tentunya menambah jam terbang bagi para pembalap pemula.

BACA (JUGA) : Ini Info Penting Kelas-Kelas ICP Subang (20-21 Maret) Dan Hadiah Juara

Salah satunya pembalap pemula asal Semarang, Jawa Tengah, Azza Claw telah prepare turun di ICP seri Subang. “Layout dan karakter sirkuit Gery Mang, Subang ini saya belum pernah mencoba. Ini untuk menambah pengalaman dan jam terbang turun balap, om. Berangkat lebih awal untuk bisa adaptasi sirkuit dan setting motor,” ujar pria bernama asli Ahmad Zulfikar Azza.

koizumi

Meskipun Azza Claw hanya akan turun di 1 kelas yaitu ICP 3 Rookie, pacuan Honda Sonic hasil racikan Wahyudi from Babahe Racing Semarang diharapkan bisa memberikan segi pertarungan yang kompetitif. Karena tak dapat dipungkiri serbuan pembalap muda yang haus akan balapan ini menambah porsi pertarungan kian sengit.

BACA (JUGA) : Haji Putra Dan Deny Wajonk Tegaskan Tim Patuhi Prokes Di ICP Subang, Wajib Masker..!

“Di event ini kami tidak menargetkan secara khusus. Hanya saja bisa dapat memberikan hasil yang optimal,” tandas SubhanAziz, orangtua dari Azza Claw yang merupakan juragan dari brand apparel Claw Fell Free yang terkenal di kalangan outfit adventure. you

Facebook Comments

You May Also Like