Jorge Martin Tegaskan Wajib Masuk Tim Pabrikan Ducati (2023), Jika Tidak Siap Cabut !

BeritaBalap.com-Jorge Martin (Prima Pramac Racing) dengan keras mengatakan bahwa ia ingin masuk tim pabrikan Ducati musim depan (2023). Bahkan ditegaskannya, itu mutlak hukumnya. Tidak bisa ditawar.

BACA (JUGA) : Nasib Kelanjutan Kontrak Duet Rookie Tech3 KTM Remy Dan Raul Diujung Tanduk

Jika tidak, maka ia akan mencari tim pabrikan lain. Faktanya memang manajemen Ducati belum mengumumkan siapa diantara Jorge Martin dan Enea Bastianini (Gresini Racing) sebagai pendamping Francesco Bagnaia ‘Pecco’.

koizumi

Sehubungan hal ini, Jorge Martin siap memberikan pembuktian untuk beberapa seri kedepan dimana ia memiliki track record prestasi yang oke.

BACA (JUGA) : Kenapa Joan Mir Belum Juga Diumumkan Bergabung Tim Repsol Honda ?

“Setelah liburan musim panas, trek yang sangat bagus akan datang untuk saya, seperti Austria, Silverstone atau Aragon. Di sana saya bisa sangat kompetitif dan saya berharap bisa menunjukkan  bahwa saya bisa berada di pabrik tahun depan.

“Kadang-kadang berpikir tentang masa depan itu sulit untuk mengatasi tekanan dan menjadi fokus 100 persen, tetapi saya tidak boleh berpikir tentang hal-hal yang tidak dapat kamu kendalikan, “tegas Jorge Martin yang juga rookie of the year MotoGP 2021.

BACA (JUGA) : Sungguh Miris ! Dovizioso Tahu Bagaimana Nasibnya Kedepan

“Jika kamu melihat hasilnya, jelas bahwa Enea Bastianini layak mendapatkan setang ini dan saya tidak. Tapi saya pikir jika kamu melihat lebih dalam, ceritanya sangat berbeda. Dia memiliki motor yang sangat bagus, motor yang saya gunakan untuk melakukan banyak hal tahun lalu, tetapi saya tidak memilikinya”.

“Pramac adalah tim terbaik yang pernah saya ikuti, saya sangat bahagia untuk keluarga kami. Tapi jika saya tidak menggunakan pabrikan motor di Ducati, saya akan mencari pabrikan motor, ”tambah Jorge Martin yang dilansir dari PaddockGP. BB1

Klasemen Sementara MotoGP :

Facebook Comments

You May Also Like