Jorge Raphael Gading (11 Tahun), Siap Tambah Pengalaman di ICP Subang, Turun 2 Kelas

BeritaBalap.com-Jorge Raphael Gading yang notabene salah satu dari new comer potensial asal Semarang terbukti nyata dan spesial semakin menunjukkan talentanya dalam berkompetisi.

Kabar terbaru, Jorge Raphael Gading akan ambil bagian dalam event Indonesia Cup Prix (ICP) yang dihelat pada Sabtu-Minggu mendatang (28-29 Nov) di Sirkuit Gery Mang, Subang, Jawa Barat.

BACA (JUGA) : Abimanyu Fermadi (8 Tahun) Pangkas 6 Detik Dalam 2 Hari Latihan Di Subang, Supported By ARL

koizumi

Terbukti lagi, pria kelahiran Semarang, 16 Juni 2009 ini sudah lebih awal melakukan latihan di trek Gery Mang. Demikian sebagai langkah adaptasi atau pengenalan lintasan. Termasuk mencari set-up motor sesuai evaluasi di lapangan.

“Iya, Mas, Jorge sudah sejak Rabu lalu sudah di sirkuit Gery Mang untuk setting motor dan latihan, “ujar Wisnu Gading, orang tua Jorge Raphael Gading saat dikonfimasi penulis.

Jorge Raphael Gading yang siap meramaikan ICP Subang (28-29 November)

By the way, hajatan besar semacam ICP ini menjadi rujukan disaat minimnya kejuaraan balap motor disaat pandemi Covid-19 sekarang ini.

BACA (JUGA) : Diantara Banyak Motor, Ini 3 Pacuan Andalan Tim Jayadipa Semarang

Jorge Raphael Gading sendiri dalam ICP Subang akan turun di kelas Bebek 4 Tak 150 cc ECU Std dan Bebek 4 Tak 150 cc ECU Std Under 14 Tahun. “Jorge diharapkan bisa kompetitif dan semoga bisa masuk 5 besar, ” tandas Wisnu Gading. Semoga, amin. you

Facebook Comments

You May Also Like