Marco Bezzecchi Sebut Motornya Tidak Merespon Seperti Yang di Inginkan Saat di Tikungan

BeritaBalap.com- Menyelesaikan balap diurutan ke-11 saat sprint race di MotoGP Qatar 2024 (9/3/2024), Marco Bezzechi sebut motornya tidak merespon seperti yang di inginkan saat di tikungan. Rider andalan Pertamina Enduro VR46 ini menyoroti masalah yang dihadapinya selama balapan Sprint.

BACA JUGA : Marquez Ungkap Data Motor Siapa Yang Dilihat Hingga Ke-4 FP1 Dan Ke-1 Di FP2 Qatar

“Untuk balapan Sprint ini, saya memulai dengan baik, tetapi saya menemui kesulitan setelahnya. Meskipun kemampuan akselerasinya bagus, motornya tidak merespons seperti yang saya inginkan di tikungan. Saya merasa nyaman memasuki tikungan, tapi itu berada di tengah dan saat berakselerasi menjadi rumit,” sesal pembalap asal Italia ini.

koizumi

BACA JUGA : Hasil Kualifikasi MotoGP 2024 Qatar : Jorge Martin Raih Pole Position, Espargaro Dan Bastianini Menempel Ketat

Pembalap yang akrab disapa Bezz ini bahkan menyebut kendala teknis tersebut sudah dirasakannya sejak melakoni babak kualifikasi pertama (Q1). Rupanya, masalah teknis itulah yang menjadi kendala terkait performanya yang masih kurang maksimal.

BACA JUGA : Cek Data Top Speed Motornya Mario Aji Yang Start Dari Grid Ke-28 Moto2 Qatar, Gapnya 1,7 Detik

“Akhir pekan ini menjanjikan akan menjadi rumit, meskipun ada beberapa kemajuan. Kami mengalami masalah teknis di Q1 yang memperlambat kami dan memulai dari belakang tidak membuat segalanya menjadi lebih mudah,” ujar Bezz.

BACA JUGA : Apakah Hasil Sprint Race MotoGP Qatar Buktikan Motor Eropa Makin Tinggalkan Jepang ?

Namun, pembalap berusia 25 tahun ini tetap mempertahankan sikap positif. “Meski begitu, saya tetap bersikap positif dan merasa didukung oleh tim dan Ducati. Saya menyadari ada pekerjaan yang harus dilakukan dan waktu yang dibutuhkan, namun saya yakin dengan kemampuan kami untuk mendapatkan kembali daya saing,” pungkas Bezz. Edhot

Facebook Comments

You May Also Like