Marquez Tegaskan Honda Soal Perubahan Rider Tidak Menjamin Selesaikan Masalah

BeritaBalap.com-Marc Marquez (Repsol Honda) menegaskan bahwa perubahan pembalap yang dilakukan manajemen Honda (HRC), itu tidak menjamin penyelesaian masalah pada pacuan RC213V. Itu bukan solusi dari problem utama.

BACA (JUGA) : Raul Fernandez Tulis Salam Perpisahan Dengan KTM Setelah Setia Sejak Rookies Cup

Demikian mengacu fakta pergi atau dilepasnya dua pelaga Honda. Mulai adiknya, ialah Alex Marquez (LCR Honda) yang pergi ke tim Gresini Racing Ductai (2023) ataupun Pol Espargaro (Repsol Honda) yang dilepas ke Tech3 GasGas karena dianggap sudah berumur. Honda tidak mau yang umurnya sekira 30 tahunan.

koizumi

Penekanan MM93 adalah perfoma Honda yang loyo dalam 2-3 tahun belakangan. Bukan pada penggantian pembalap. Harus dipisah soal mana yang menjadi masalah serius selama ini dan kemudian sebagai prioritas pengerjaan. “Perubahan pembalap tidak akan menyelesaikan masalah, “tegas Marc Marquez yang musim depan sudah berumur 30 tahun.

BACA (JUGA) : Tidak Hanya Dovozioso Yang Pensiun MotoGP, Kepala Mekaniknya Juga

Juara dunia MotoGP 2019 tersebut juga mengaku tidak peduli siapa rekan satu timnya kedepan. Baik sebagai seorang rookie ataupun pernah juara dunia seperti Joan Mir.

Yang pasti, MM93 ingin kedua motor mereka berada di barisan depan dan dapat mengalahkannya. Ingat dalam seri Sachsenring, keempat racer Honda tidak mendapatkan poin. Ini sejarah dalam puluhan tahun belakangan. Termasuk suiitnya menembus 10 besar, padahal merupakan pabrikan terbesar.

BACA (JUGA) : Apakah Akan Ada Konflik Serius Antara Bagnaia Pecco Dan Bastianini 2023 ?

“Mari kita lihat siapa yang akan menjadi rekan setim saya. Tetapi tentu saja akan menarik untuk memiliki pembalap lain dari pabrikan lain, “tutur Marc Marquez yang dilansir dari PaddockGP.

“Saya tidak ingin tahu siapa itu. Saya tidak peduli apakah dia rookie atau juara dunia seperti Joan Mir. Tujuan saya adalah untuk mengalahkan dia. Saya ingin kedua motor berada disana untuk menang, apakah itu dialam satu sisi paddock atau sisi yang lain, seperti pada tahun 2013 ketika saya datang ke Honda, “tambah Marc Marquez. BB1

Facebook Comments

You May Also Like