BeritaBalap.com-Franco Morbidelli (Petronas Yamaha SRT) mengungkapkan bahwa eksistensi keberadaan Valentino Rossi tahun ini menimbulkan sedikit keguncangan. Banyak hal yang pada akhirnya menyita pikiran.
Apa sebab ? Karena ini berhubungan dengan keputusan pensiun atau tidak dari VR46 di tahun 2021 ini. Kondisi demikian dijamin memiliki efek. Kemudian juga tim barunya di MotoGP (Aramco Racing VR46) yang belum dirilis apakah bergabung dengan Ducati atau Yamaha dan yang terakhir pastinya berhubungan dengan formasi rider yang akan direkrut.
BACA (JUGA) : Diultimatum Bos Aprilia Untuk Beri Keputusan Segera, Ini Jawaban Dovizioso..
Tentu saja, Morbidelli akan masuk ke wilayah demikian karena merupakan warga senior dari VR46 Riders Academy. Bahkan pernah disebut runner-up MotoGP 2020 tersebut bahwa karirnya tergantung dari VR46 juga.
Pada akhirnya, Morbidelli menyebut bahwa badai atau masalah besar yang belum reda ini diharapkannya tidak menganggu konsentrasinya di musim balap 2021 sehingga ia dapat berkonsentrasi pada kompetisi.
BACA (JUGA) : Fabio Quartararo Ungkap Lawan Terberatnya, Bukan Ducati, Terus Siapa ?
“Ada sedikit badai saat ini untuk kedatangan tim Valentino dan saya harap itu mempengaruhi saya sesedikit mungkin, “tegas Franco Morbidelli yang dilansir dari media Motorsport.
“Saya mencoba melakukan pekerjaan saya. Masalah ini sangat kompleks sehingga saya mencoba memahaminya atau membuat prediksi akan menghabiskan terlalu banyak energi dari saya dan saya tidak ingin itu terjadi”.
“Saya mencoba berkonsentrasi pada pekerjaan saya, mencoba untuk mengatakan apa yang saya inginkan, tetapi kemudian orang lain di sekitar saya akan melakukan pekerjaan mereka seperti yang mereka yakini seharusnya, ”tambah Franco Morbidelli yang mengaku masih tetap ingin di tim Petronas Yamaha SRT asalkan mendapat support M1 versi terbaru. BB1