BeritaBalap.com-MotoGP 2020 Jerez, Spanyol yang rencananya akan dilangsung awal bulan Mei (1-3/5) kemungkinan besar ditunda. Maklum saja, itu tinggal 1 bulan lagi, padahal efek dari Virus Covid-19 alias Virus Corona di Spanyol makin parah. Makin kronis karena keterlambatan penanganan dan pengertian dari masyarakat yang sebelumnya terus beraktifitas.
BACA (JUGA) : Sirkuit Mugello Pinjamkan Alat Kesehatan Untuk RS Korban Covid-19
Data terakhir, korban yang meninggal dunia meroket tajam. Hingga Hari Senin (23 Maret) sudah lebih dari 1720 jiwa. Tiap harinya ada lebih dari 390 orang yang meninggal dunia. Spanyol diplot sebagai negara ke-2 dengan korban yang memiliki jumlah terbanyak, itu setelah Italia (4032 meninggal dunia hingga 23 Maret).
BACA (JUGA) : Kondisi Darurat Covid-19, Rossi Tidak Setuju MotoGP 19 Seri, Terus Berapa ?
Saat ini do Spanyol sedang diberlakukan lockdown. Perdana Menteri Spanyol memperpanjang kondisi darurat 2 minggu kedepan. Setelah dimulai 14 Maret hingga 28 Maret, akan diperpanjang hingga kisaran pertengahan April.
Bisa dibayangkan dan dilogika bahwa waktunya semakin dekat dengan penyelenggaraan MotoGP 2020 Jerez. Ini yang disebut tidak akan berlangsung dan wajib ditunda. Namun kita tunggu saja ya pengumuman resmi dari pihak Dorna Sports selaku promotor penyelenggara MotoGP. BB1