MotoGP Tanpa Karisma VR46 dan MM93, Apa Kata Bos Dorna Sports ?

 BeritaBalap.com-Jangan salah persepsi untuk para pendukung berat Marc Marquez (Repsol Honda) sehubungan judul diatas ! Itu sebagai gambaran saja bahwa MM93 tidak akan balap MotoGP Argentina, Minggu ini (1-3 April).

BACA (JUGA) : Marquez Kembali Balap Seri Ke-5 Portimao ? Apa Kata Bos Dorna Sports ?

Kemudian bisa juga berlanjut absen Austin USA yang memang hanya berselang 1 minggu saja (8-10 April). Bahkan beberapa hari jika mengacu sesi latihan bebas Jumat (FP1). Termasuk hingga putaran Portimao Portugal (22-24 April). Jadi kedepan, setelah Rossi resmi pensiun, maka tidak ada pula Marquez.

koizumi

Menjadi pertanyaan menarik, apakah kemudian Bos Dorna Sports Carmelo Ezpeleta merasa greget atau kualitas MotoGP menjadi menurun ketika sudah tidak ada lagi karisma VR46 ataupun tidak ambil bagiannya MM93 ? Mengingat mereka punya pendukung-pendukung yang fanatik.

BACA (JUGA) : Dovizioso Sebut MotoGP Argentina Akan Jadi Balapan Tersulit, Ada Apa ?

“Sebagai promotor kejuaraan dunia, maka kami tidak bisa berbuat apa-apa. Tapi saya pikir balap MotoGP masih dalam bentuk yang fantastis. Bagaimanapun, banyak pembalap yang berada dalam jarak hitungan waktu 0,1 detik”.

“Memang jelas, bahwa saya lebih suka jika kami memiliki Rossi dan Marquez bersama kami. Tapi kejuaraan dunia tetap menarik bahkan tanpa keduanya, ”ujar Carmelo Ezpeleta selaku CEO Dorna Sports. BB1

Facebook Comments

You May Also Like