Om Hawadis Ungkap Perubahan Signifikan Set-up MX King Wello Hingga Podium OP1 OnePrix Palangkaraya

BeritaBalap.com-Menarik pengakuan mekanik senior Om Hawadis yang mengawal tim LFN HP969 Racing Team. Ini sehubungan prestasi Wawan Wello yang podium ke-3 dalam race ke-2 kelas seeded OP1 dalam gelaran seri ke-2 Kejurnas OnePrix 2023 Palangkaraya Kalimantan Tengah, Minggu (4 Juni). Termasuk saat race awal (1) pada Hari Sabtu (3 Juni) yang finish ke-4.

BACA (JUGA) : Duet Seeded Dan Pemula Tim LFN HP969 Wello Dan Fahmi Bassam Kasih Bukti Spesial Di OnePrix Palangkaraya

Bahwa banyak perubahan pada mapping ECU Pengapian ataupun lainnya karena sebelumnya MX King ini adalah motornya Reynaldi Pradana (Rere) yang kemudian digantikan Wawan Wello di OnePrix Palangkaraya.

koizumi

Dalam berbagai kesempatan terlihat Om Hawadis begitu menganalisa secara mendalam kurve pengapian, efektifitas AFR dan TPS ataupun yang lain. Juga dari pihak vendor suspensi Ohlins yang memang harus menyesuaikan dengan bobot tubuh Wawan Wello yang hanya 42 Kg saja.

BACA (JUGA) : Felix PM Jos Banget, Pendatang Baru Di Novice (OP2) Sukses Jawara OnePrix Palangkaraya

“Jadi memang berbeda semua dengan saat kita latihan sebelumnya disini, “tutur Om Hawadis yang berusia 56 tahun. Maksudnya konteks diatas, bahwa sebelum rangkaian event, memang tim milik Haji Putra Rizky ini melakukan latihan privat.

“Tidak hanya mapping yang berubah total semua, juga suspensi dan rasio. Ini juga hitungan rasio ke-5 terlalu mulur. Kurang rapat sedikit, tapi kita menyesuaikan persediaan yang ada dan alhamdulillah dapat memperoleh podium, “tambah Om Hawadis yang mematok RPM terkendali di angka 14.800.  BB1

Hasil Race 2 Seeded OnePrix Palangkaraya :

 

Facebook Comments

You May Also Like