Ovel Hadiansyah Siap Kawal Duo Lady Racer Dewasena Di Road Race 2023 Pangandaran, Targetnya?

BeritaBalap.com- Ovel Hadiansyah siap kawal duo lady racer Dewasena di Road Race 2023 Pangandaran akhir pekan ini (11-12 Feb). Apa nih targetnya pada gelaran balap bertitel PT Pos Indonesia Some1Else Road Race 2023 yang siap digeber di lintasan non permanen Pangandaran ini ?

BACA JUGA : PT Pos Indonesia Some1Else Road Race 2023 Pangandaran (11-12 Feb) : Kombinasi Antara Racing Dan Healing

“Untuk balap Pangandaran kita menurunkan Reza Firly pada dua kelas Matic Wanita B dan Fisichella KW turun di dua kelas Matic Wanita A. Rencananya Fisichella KW juga akan diturunkan di kelas cowok lagi, kelas Matic 115 cc Pemula dan Matic 130 cc Pemula,” beber Ovel Hadiansyah yang paling asyik diajak berkomunikasi.

koizumi

Mekanik andalan Dewasena Racing Team Karawang, akrab disapa Ovel ini lalu menambahkan, “Untuk targetnya semoga masing-masing lady racer bisa memboyong Juara Umum dikelas yang mereka ikuti. Lalu, untuk Chella yang turun dikelas cowok, semoga bisa tampil maksimal,” imbuhnya.

Oh ya, menariknya pada hajatan balap persembahan kolaborasi antara PT Pos Indonesia dan Some1Else, bahwa kelas wanita dibagi menjadi 2 kategori, A dan B. Dalam hal ini, kelas Wanita A akan diikuti oleh lady racer kategori seeded dan kelas Wanita B lady racer kategori Pemula.

BACA JUGA : Ada Mesin Anima 190F Untuk Peraih JU Diajang PT Pos Indonesia Some1Else Road Race 2023 Pangandaran

Nah, untuk persiapan balap Pangandaran apa nih ? “Persiapan khususnya paling kita fokus ke mesin motor yang dipake Chella di kelas 115 cc, karena kemarin perangkat kipas pecah dan berimbas ke seher. Untuk yang lainnya sudah oke dan siap untuk bersaing,” pungkas Ovel. Edhot

 

Facebook Comments

You May Also Like