Pauls Jonass Raih Podium Perdana Bersama GASGAS Di MXGP 2021 Lommel

BeritaBalap.com- Setelah hampir puasa menapaki podium sekitar 23 bulan akhirnya Pauls Jonass raih podium perdana bersama GASGAS di MXGP 2021 Lommel, Belgia (1/8) lalu. Secara keseluruhan, Pauls Jonass menempati urutan ketiga setelah finish diurutan ke-4 di race 1 dan menjadi runner up dirace kedua.

BACA JUGA : KTM Dan Kawasaki Berbagi Kemenangan, Ini Hasil Dan Standing Poin MXGP 2021 Lommel

“Podium pertama saya bersama GASGAS di MXGP dan podium keseluruhan pertama saya musim ini. Setelah akhir pekan lalu di Loket, kami menekan tombol reset dan membuat beberapa perubahan pada motor yang sangat membantu start hari ini. Kami membuat kemajuan besar dengan tim sebelum balapan ini dan mereka benar-benar pantas mendapatkan podium ini,” bilang Jonass.

koizumi

Ini jelas menjadi momentum yang menjadi penyemangat kroser berusia 24 tahun asal Latvia ini menjalani sisa musim MXGP tahun ini. Jonas telah menghabiskan banyak waktu untuk berlatih di pasir sebelum melakoni debutnya di Lommel bersama legenda motorcross Harry Everts yang menjadi pelatihnya.

“Saya masih berlatih dengan Harry. Dia banyak membantu saya dengan program mengemudi saya. Dia memiliki begitu banyak pengalaman, dia selalu tahu apa yang harus dilakukan dan setelah balapan kami selalu pergi ke Belgia untuk mendiskusikan segalanya. Kemudian kami membuat rencana untuk kembali ke posisi yang baik sesegera mungkin,” pungkas Jonass. Edhot

Facebook Comments

You May Also Like