Awas Marquez Mengaku Makin Kuat Setiap Hari, Tapi Problem Motor Diakuinya

BeritaBalap.com-Marc Marquez (Repsol Honda) mengaku makin kuat setiap hari. Tambah jos. Maksudnya semakin fit setelah menjalani liburan musim panas selama sekira 5 minggu.

Juara dunia MotoGP 2019 tersebut begitu pede dan sudah tidak sabar untuk melakoni balap seri ke-10 MotoGP di Sirkuit Red Bull Ring, Styria, Austria, akhir pekan ini (6-8 Agustus).

BACA (JUGA) : Jadual MotoGP Styria Austria Minggu Ini (6-8 Agustus, Dalam WIB)

koizumi

“Saya menikmati liburan musim panas. Saya bisa bersantai bersama keluarga dan teman-teman, yang bagus tidak hanya untuk kepala tetapi juga untuk tubuh. Saya merasa lebih baik dan lebih kuat setiap hari, “ucap Marc Marquez yang ada di posisi ke-10 dalam klasemen sementara MotoGP.

“Saya bisa berlatih, menghabiskan lebih banyak waktu di motor dan bahkan naik motocross lagi, yang sangat saya nikmati, “tambah Marc Marquez yang sudah berusia 28 tahun.

BACA (JUGA) : Bukan VR46 ! Marquez Sebut Lorenzo Dan Pedrosa Yang Jadi Penyemangat Di Awal Karir

Pada bagian lain, Marc Marquez dengan rekan satu timnya, Pol Espargaro mengakui pula bahwa mereka masih menemui masalah sehubungan perfoma Honda RC213V. Belum optimal juga. Ini yang jadi pe-er mereka dalam paruh kedua musim 2021.

“Kami tahu bahwa situasi di trek masih tidak akan mudah, kami harus terus bekerja dan tetap fokus dengan motor, “tukas Marc Marquez yang sangat atusias karena trek Red Bull Ring Austria diijinkan kehadiran penonton..

“Kami telah berlatih keras sepanjang musim panas, saya sepenuhnya siap secara fisik. Kami belum memulai musim dengan mudah, tetapi sekarang adalah waktunya untuk tetap fokus dan menunjukkan potensi yang kami tahu kami miliki, “timpal Pol Espargaro. BB1

Klasemen Sementara MotoGP :

Facebook Comments

You May Also Like