Penggemar Fanatik F1 Khawatir, Seri Hanoi Masuk (2020) Tapi Silverstone Hilang

BeritaBalap.com-Seperti sudah diberitakan sebelumnya, bahwa tahun 2020 akan berlangsung balap Formula One (F1) untuk pertama kalinya di kota Hanoi, Vietnam. Diklaim akan menjadi tontonan spesial karena selain berlangsung perdana, juga di jalanan kota Hanoi yang dimodifikasi hingga memenuhi standar untuk street-race F1.

“Kami memiliki serangkaian balapan di jalanan dimana kami berlangsung di taman atau di kota-kota, seperti Melbourne, Montreal atau Mexico City. Kami menemukan hal baru yang dibangun untuk Formula One seperti di Austin, Shanghai atau Bahrain. Kami mencari jalan baru lagi, jadi Hanoi adalah bagian dari visi kami, “terang Sean Bratches selaku CEO Formula One.

Baca (juga) : Tok..Tok..Tok..! Balap F1 Vietnam Resmi Kalender 2020, Indonesia Kapan ?

koizumi

Lebih lanjut, ternyata ada yang dikhawatirkan para penggemar balap jet darat. Ini sehubungan putaran-putaran lawas yang legendaris yang bisa saja hilang. Misal untuk putaran Silverstone, Inggris. Konteks ini yang dikhawatirkan. Mengingat British Racing Driver’s Club sebagai pemilik Silverstone telah mengakhiri kontrak sebagai venue balap F1.

Bukan rahasia umum, biaya penyelenggaraan F1 memang relatif besar dan harus seimbang dengan pemasukan penonton. Malaysia terbukti memilih mundur. So, harus dilakukan lagi kesepakatan ulang.

“Kami melihat ini dari tiga perspektif dalam balapan. Pertama, kami ingin melestarikan warisan dari balapan lama, mereka penting bagi para penggemar dan penting bagi kami. Saya berbicara tentang Silverstone, Spa-Francorchamps atau Monza, “tukas Sean Bratches.

“Kami menghargai banyak balapan dan kami melakukan banyak hal untuk menjaga balapan disana, tetapi kami juga sebuah bisnis. Ini  menyangkut pemegang saham dan kami berupaya menggabungkan dua elemen, kesepakatan yang sukses dengan keinginan para penggemar, “tambah Sean Bratches. BB1

Facebook Comments

You May Also Like