Petrucci Prihatin Quartararo Yang Dikepung 8 Ducati Dalam Perebutan Juara Dunia

BeritaBalap.com-Mantan pembalap Ducati (2015-2020) Danillo Petrucci mengaku prihatin dengan kesulitan yang dihadapi Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha) dalam upaya meraih juara dunia MotoGP 2022.

BACA (JUGA) : Bagnaia Pecco Bisa Pastikan Juara Dunia MotoGP Di Malaysia Minggu Ini Asalkan..

Tekanannya begitu besar, karena selain bersaing dengan Francesco Bagnaia ‘Pecco’ (DSucati Lenovo) yang saat ini memimpin klasemen sementara MotoGP, juga pastinya berhadapan dengan 7 petarung Ducati lainnya.

koizumi

Ingat pula, bahwa perfoma Ducati GP22 ataupun GP21 begitu spesial. Mereka sudah meraih 11 kali podium juara dari 18 seri yang sudah digelar. Begitu dominan.

BACA (JUGA) : Tidak Mau Salip Pecco Di Phillip Island, Apa Alasan Bezzecchi ?

Makin sulit karena dalam sebuah kesempatan, Davide Tardozzi selaku Manajer Tim Ducati menyebut bahwa strategi team order akan hadir keras saat tertinggal 2 seri. Dan putaran Sepang Malaysia, Minggu ini (23 Oktober) diperkirakan menjadi penting untuk diterapkan tegas.

Faktanya memang tekanan yang dialami FQ20 membuat perfomanya tidak optimal. Dalam 2 seri terakhir (Buriram Thailand dan Phillip Island Australia tidak mendapatkan poin. Kondisi demikian yang membuat Pecco memimpin standing point dengan perbedaan 14 poin.

BACA (JUGA) : Jadual Lengkap MotoGP Sepang Malaysia Minggu Ini (Dalam WIB)

“Saya juga peduli padanya (Quartararo, red) karena saya melihat seperti David melawan Goliath. Itu tidak terpikirkan sampai beberapa bulan yang lalu bahwa seorang pembalap akan melawan tujuh rider Ducati, “ujar Petrucci yang dilansir dari La Gazzetta dello Sport.

“Ketika kamu melihat bahwa dia kehilangan lebih banyak poin, maka dia memberikan segalanya tetapi itu tidak cukup, itu normal untuk kemudian merasa hancur, “tambah Petrucci yang sempat menjadi pembalap pengganti Joan Mir dalam MotoGP Buriram Thailand namun hanya finish ke-20. BB1

Klasemen Sementara MotoGP : 

Facebook Comments

You May Also Like