BeritaBalap.com-Pol Espargaro bernasib kurang baik dalam seri ke-3 MotoGP Portimao, Minggu (18 April). Tidak dapat menyelesaikan balapan karena problem kinerja pengereman. Pada sisi lain, rekan satu timnya di Repsol Homda, Marc Marquez dapat finishke-7.
Nah yang menarik, Pol Espargaro berkomentar soal pers atau jurnalistik yang memang sangat dibatasin dalam gelaran MotoGP saat ini. Demikian sebagai efek Covid-19 dimana Dorna Sports menerapkan protokol kesehatan (prokes) yang sangat ketat. Sangat dan sangat terbatas.
BACA (JUGA) : Miller Sudah Jatuh Tertimpa Tangga, Jahitan Operasinya Terbuka Setelah Crash Portimao
Pol Espargaro menyebut bahwa ada masa dimana ia tidak merindukan peliputan wartawan. Waduh ! Kenapa ini ? Apa masalahnya ? Ternyata nada tersebut bersifat guyonan atau humor. Intinya, dengan pers, maka pembalap dapat mengekspresikan diri mereka lebih baik kepada penggemar. Maka dari itu, Pol Espargaro berharap Covid-19 berakhir.
“Selalu menyenangkan melihat pers, serta para penggemar. Terkadang kami tidak merindukan pers (Pol tersenyum) seperti juga para penggemar, tetapi memang benar bahwa jarak saat ini sangat dingin dan kami perlu membuat mereka dekat untuk mengekspresikan diri kami yang terbaik. Kami sangat ingin Covid-19 ini segera berakhir dan kami bisa lebih dekat dari sekarang, ”terang Pol Espargaro yang dilansir dari media Tuttomotoriweb.
BACA (JUGA) : Marc Marquez Puji Rookie Moto3 Pedro Acosta (16 Tahun), Apa Kata MM93 ?
Pada bagian lain, Pol Espargaro juga mengomentari comebacknya Marc Marquez di Portimao. Kedepan, dia berharap dapat bersaing ketat dengan juara dunia MotoGP 2019 tersebut.
Tetapi untuk saat ini, dia lebih fokus mencari pengaturan terbaik dulu terhadap motornya. Dalam konteks ini, peran Marquez sangat dibutuhkan. Baginya, MM93 itu penting karena memang lebih berpengalaman sehubungan set-up Honda RC213V.
BACA (JUGA) : Tidak Lama Lagi, Rossi Akan Umumkan Tim MotoGPnya, Kapan ?
“Di masa lalu, kami telah memperjuangkan gelar di kategori yang lebih rendah, kami lebih muda, kami memiliki perbedaan. Sekarang jelas bahwa kami harus memiliki persaingan, tetapi mudah-mudahan suatu hari kami bisa memiliki ketegangan di pit untuk bertarung memperebutkan sebuah balapan”.
“Tapi saya pikir, saat ini saya membutuhkan dia lebih dari dia membutuhkan saya, karena pertanyaan yang jelas tentang pengalaman dan bagaimana belajar mengendarai motor ini, “tambah Pol Espargaro. BB1
Hasil MotoGP Portimao :