Ramon Aurin, Sosok Mekaniknya Alex Marquez, Sebelumnya Tangani Lorenzo Dan Pedrosa

BeritaBalap.com-Mungkin banyak yang belum tahu siapa sosok mekanik yang mengawal Alex Marquez. Maksudnya dibelakang upaya peningkatan perfoma Honda RC21V Alex Marquez hingga dapat meraih podium runner-up, baik saat trek basah (wet-race) di Le Mans Perancis (11 Oktober) maupun di Aragon Spanyol (18 Oktober).

Adalah Ramon Aurin yang sebelumnya menukangi motornya Jorge Lorenzo (2019) dan sebelumnya lagi milik Dani Pedrosa. Menjadi kepala mekanik Pedrosa, sejak tahun 2014. Bahkan pernah pula memback-up Dovizioso saat membela tim Repsol Honda (2009-2011).

BACA (JUGA) : Apakah Pol Espargaro Yang Pindah Honda (2021) Merasa Tertekan Dengan Podium Alex Marquez ?

koizumi

Jadi memang sangat senior. Sehubungan Alex Marquez yang prestasinya meroket dalam 2 seri terakhir, Ramon Aurin mengungkapkan dukungan penuh Honda untuk merubah set-up motor karena memang gaya balap Alex Marquez yang berbeda dengan kakaknya, Marc Marquez.

“Alex memiliki gaya berkendara yang berbeda dari Marc, dan Honda mencoba beradaptasi semaksimal mungkin. Alex meminta konfigurasi dan beberapa suku cadang yang untungnya bisa diberikan Honda kepadanya, “ucap Ramon Aurin yang di tahun 2012 menjadi teknisi Data dari Dani Pedrosa.

BACA (JUGA) : Stoner Mengejek Rossi, Sebut Finish 5 Besar Atau Ke-3 Serasa Juara

“Ketika seorang pembalap masuk ke dalam kategori baru, dia membutuhkan proses adaptasi. Beberapa beradaptasi lebih cepat dari yang lain. Dalam kasus Alex, saya akan mengatakan bahwa sejauh ini dia telah melangkah secara bertahap dan itu selalu maju. Mungkin tidak ada yang mengharapkan itu. Tiba begitu cepat,  “tambah Ramon Aurin yang juga berasal dari Spanyol. BB1

Hasil MotoGP Aragon :

Klasemen Sementara MotoGP :

Facebook Comments

You May Also Like