BeritaBalap.com-Di musim kompetisi balap tahun 2021 ini, tim RH57 asal Purwodadi, Kab.Grobogan, Jawa Tengah telah menyatakan eksistensinya di jalur balap. Terbukti nyata sudah mulai mempersiapkan gacoan kreto balapnya baik di ranah dragbike maupun road race.
Selain prepare pada sektor dapurpacu, terbukti skuad RH57 juga menyematkan beragam part asesoris sebagai penunjang pacuannya. Demikian terlihat saat penulis berkunjung di markas barunya yang sebentar lagi akan dilaunching. Dalam hal ini berbagai part Racing Boy (RCB) terpatri dipacuannya. Nemplok mesra.
BACA (JUGA) : Bayu Ucil Tunjuk 2 Rider Perkuat Tim Dragbike RH57, Siapakah ?
Seperti halnya pada kudapacu road race, dimana semua terpasang lingkar pelek RCB tipe SP522. Selain itu terdapat pula part handle rem RCB S1 dan stabilizer stang kelir emas RCB 130 mm. “Handle rem RCB ini fleksibel bisa dilipat, jadi saat motor terjatuhpun tidak mudah patah,” bilang Bayu Widhi Asmoro alias Bayu Ucil, owner tim RH57.
Bahkan untuk pacuan trek lurus, part RCB ini juga turut terpasang mesra. Seperti halnya RCB S2 Brake Caliper, ditambah lagi handle rem dan suspensi belakang yang tersemat di pacuan matic. Memang selain mengacu pada fungsionalitasnya, sisi fashionable juga menjadi faktor pendukung untuk menambah akses modis nan stylish. you