Terungkap ! Siapa Yang Dijagokan Bos Ducati Diantara Bagnaia Pecco dan Jorge Martin ?

BeritaBalap.com-Perseteruan antara Francesco Bagnaia ‘Pecco’ (Ducati Lenovo) dan Jorge Martin (Pramac Racing) menarik dicermati dan ditonton keseruannya. Jorge Martin terbukti dapat mengejar Pecco setelah beberapa kali raih podium terbaik dan lanjut pimpin klasemen pasca sprint race Mandalika, Sabtu (14 Oktober).

BACA (JUGA) : Dall’Igna Ungkap Detail Bagaimana Honda Tawarinya Kontrak Tapi Kemudian Ditolak

Tetapi kemudian direbut kembali oleh Pecco setelah terbaik di race utama, Minggu (15 Oktober). Saat ini Pecco unggul 18 poin, sebelumnya Jorge Martin yang menang dengan jarak 7 poin. Jadi memang kejar-kejaran diantara mereka. Sedap sekali ditonton dan menegangkan.

koizumi

Lebih lanjut, menarik untuk mengetahui bagaimana pendapat Bos Ducati Paolo Ciabatti atas persaingan diantara Pecco dan Jorge Martin. Siapa yang dipilih atau diprioritaskan Ducati ? Apakah Pecco yang memang berada di tim utama ?Ternyata bukan itu jawabannya.

Pembalap Tim Pabrikan Atau Satelit Diijinkan Bersaing Keras Merebut Juara Dunia MotoGP 

Mereka dalam kondisi yang sama dimana sama-sama memiliki motor dengan spek yang sama (GP23). Termasuk dukungan jumlah mekanik yang tangani motor, yang juga sama jumlahnya. Jadi diperbolehkan saja petarung tim satelit untuk memperebutkan gelar juara dunia MotoGP.  Tidak dipermasalahkan.

BACA (JUGA) : Wow, Pecco Akui Belajar Dari Bintang Sepakbola David Beckham Hingga Bangkit Dan Jawara

“Diskusi ini membuat saya kesal karena yang tahu tahu kalau tim resmi dan tim Pramac punya motor yang sama. Di Pramac itu ada 7 mekanik Ducati. Pecco dan Martín juga memiliki pembaruan yang sama. ”

“Jika Ducati tidak ingin Martín berkompetisi di kejuaraan dunia, maka mereka tidak akan melakukannya. Beri dia pilihan yang sama seperti yang dimiliki Bagnaia. Jika orang berpikir Ducati tidak ingin Martín bisa memperebutkan gelar, itu tidak adil karena perusahaan memiliki kontrak 4 pebalap ini (Bagnaia, Bastianini, Zarco, Martín) yang dibayar untuk menang, ”terang Paolo Ciabatti selaku Direktur Olahraga Ducati.

BACA (JUGA) : Quartararo Kritik Yamaha Walaupun Podium Ke-3 Dan Satu-Satunya Motor Jepang Diantara Deretan 8 Besar

“Saya tahu betul bahwa semua orang mengharapkan tim merah untuk menang, juga dengan mempertimbangkan tanggung jawab terhadap sponsor. Tapi saya ulangi : jika ada kekhawatiran bahwa Pramac bisa menang, kami tidak akan memberi mereka informasi terbaru seperti tim resmi, kita menempatkan Martín dan Bagnaia dalam kondisi yang sama, ”tambah Paolo Ciabatti yang dilansir dari Motosan. BB1

Hasil MotoGP Mandalika :

Klasemen Sementara : 

Facebook Comments

You May Also Like