Terus Desak Yamaha Punya Penguji di Eropa, Rossi : Trek Jepang itu Berbeda !

BeritaBalap.com-Valentino Rossi (Movistar Yamaha) menyebut bahwa lebih baik terlambat daripada tidak sama-sekali. Demikian berhubungan dengan Yamaha yang didesaknya untuk membentuk penguji motor yang berbasic di Eropa. Jadi bukan di Jepang saja.

“Saya banyak menekan soal adanya tim pengetesan. Saya pikir itu ide bagus. Bekerja dengan tim di Jepang itu sulit, karena sirkuit di Jepang sangat berbeda dibandingkan dengan Eropa, “tegas Rossi yang saat ini ada di posisi ke-2 dalam klasemen sementara MotoGP 2018.

Baca (juga) : Wow… KTM & Red Bull Berani Bayar Mahal Pedrosa Jika Mau Sebagai Penguji

koizumi

Kondisi ini kabarnya disetujui oleh Yamaha. Demikian pengakuan dari manajer tim Yamaha, Massimo Meregalli. Alhasil, Yamaha akan mengikuti pabrikan Jepang yang sebelumnya sudah memiliki test-rider di Eropa, yaitu Honda dan Suzuki. Selama ini Yamaha mengandalkan penguji Katsuyuki Nakasuga yang juga pembalap superbike All Japan Championship.

“Kami adalah yang terakhir melakukannya, padahal kami bisa melakukannya sebelumnya, tetapi lebih baik terlambat daripada tidak sama sekali. Ducati adalah yang paling agresif, juga karena anggaran yang didedikasikan untuk tim penguji dan sumber daya yang dimasukkan ke dalamnya. Kemudian yang lain mengikuti, “ucap Rossi.

“Kami memiliki beberapa nama yang berbeda dalam daftar, yaitu Smith, juga Folger adalah satu lagi yang sudah tahu motor, “tambah Rossi. Khusus nama Folger, juga direspon positif oleh rekan setim Rossi, Maverick Vinales yang sangat menyukainya. “Jonas akan baik-baik saja. Dia cepat, dia sudah mengendarai motor ini sehingga dia tahu bagaimana motor bekerja, jadi pasti akan baik untuk memiliki Jonas di tim penguji, “timpal Vinales. BB1

Facebook Comments

You May Also Like