BeritaBalap.com-Marc Marquez akan menjalani balapan secara emosional pada akhir pekan ini di Valencia Spanyol (25-26 Nov). Ini balapan terakhirnya bersama tim Repsol Honda sebelum pindah ke Gresini Racing musim depan (2024).
BACA (JUGA) : Bastianini Negosiasi Dengan KTM Untuk MotoGP 2025-2026 ?
Namun satu hal yang ditekankan Marc Marquez yang memang sudah berusia 30 tahun, bahkan dalam beberapa bulan kedepan masuk 31 tahun (17 Feb 2024), bahwa sepanjang karir balapnya, maka tim Repsol Honda yang paling berkesan. Ini tidak bisa dipungkiri.
Repsol Honda yang sudah membawanya meraih juara dunia MotoGP sebanyak 6 kali. Dan memang sulit kedepan bagi MM93 untuk kembali merebut predikat tersebut di tengah sulitnya persaingan. Itu diucap langsung Marc Marquez. Jadi tidak ada yang menyangkal bahwa kenangan terindah baginya ketika nanti pensiun adalah di tim Repsol Honda.
BACA (JUGA) : Mulai Januari Tahun 2024 Timnya Rossi Bernama Pertamina Enduro VR46 Racing Team
“Saya sangat realistis dan saya tahu bahwa ketika saya pensiun besok, maka dimanapun saya berada, saya akan dikenang oleh Repsol Honda dan dalam seluruh karier olahraga saya, “ujar Marc Marquez yang dikutip dari Motosan.
“Sebagian besar karir olahraga saya berada di Repsol Honda dan tidak peduli seberapa sering saya berganti tim, saya tidak akan meraih 6 gelar juara dunia lagi. Warna saya adalah Repsol Honda. Sekarang saya tidak siap untuk bertarung demi gelar saat ini, ”tambah Marc Marquez yang saat ini ada di posisi ke-14 dalam klasemen sementara. BB1
Klasemen Sementara MotoGP :
Klasemen Sementara :