BeritaBalap.com-Sudah diputuskan resmi oleh FIM bersama Dorna selaku pemegang hak eksklusif penyelenggaraan bahwa seri pertama MotoGP 2023 tidak berlangsung di trek Losail Qatar lagi. Jadi akan digeser ke Portimao Portugal. Schedulenya tanggal 24-26 Maret 2023.
Hal kedua yang perlu diketahui, sehubungan tes resmi pramusim MotoGP 2023 dimana tidak lagi dihadirkan di trek Mandalika Lombok NTB seperti musim 2022 ini (11-13 Februari).
BACA (JUGA) : Tes MotoGP Mandalika Catat 15 Crash, 54 Persen Dari Jumlah Pembalap
Belum jelas sehubungan apa yang menjadi alasannya. Namun diprediksi bahwa kehadiran test tahun ini di Mandalika sebagai upaya untuk proses adaptasi awal sebelum balapan dimulai. Jadi sebagai proses pengenalan sirkuit baru Mandalika yang menjadi venue MotoGP 2022.
Kalau nenyangkut pengujian pramusim di Sirkuit Sepang Malaysia dipastikan tetap berlangsung sesuai tradisi selama ini. Baik khusus untuk rookie dan test rider tanggal 5-7 Februari ataupun untuk bagi semua starter MotoGP 2023 tanggal 10-12 Februari.
BACA (JUGA) : Habis Libas Jorge Martin Di Silverstone, Bastianini Kirim Pesan Penting Buat Ducati
Selanjutnya untuk pengujian kedua di tahun 2023 adalah saat jelang MotoGP Portimao Portugal. Dalam hal ini akan dilakukan test pada tanggal 11-12 Maret. Lanjut pula pengujian Moto2 dan Moto3 di lintasan yang sama tanggal 17-19 Maret. Ini tepat 1 minggu sebelum seri pertama MotoGP, Moto2 dan Moto3 2023 dimulai. BB1