Workshop Tekhnologi Dan Test Ride New Genio : Honda Jatim Kupas Tuntas Sekaligus Rasakan Sensasi New Genio Bareng Media dan Konsumen Jatim

BeritaBalap.com – Berlokasi di MPM Training Center Sidoarjo, sabtu kemarin (2/1) PT Mitra Pinasthika Mulia (MPM) Main dealer Honda Jatim dan NTT menggelar workshop tekhnologi untuk memaparkan fitur yang disematkan New Honda Genio pada jurnalis Surabaya.

Adalah Fx widijanto – Technical Development Deputy Dept Head yang menjelaskan secara detail New Genio, menurutnya tampilan signifikan skutik terbaru Honda tersebut terlihat pada bagian kaki-kaki yang mengalami perubahan dari velg berukuran 14 inch kini menjadi 12 inch.

“Dikombinasikan dengan profil ban berukuran 110/90 dan 100/90 tampilan New Genio makin berisi, dengan begitu tingkat kenyamanan saat bermanuver bakal lebih maksimal dibandingkan dengan sebelumnya,” ungkapnya.

koizumi

BACA (JUGA) : MPM Honda Jatim Optimis Penjualan Honda New Genio Naik Di Momentum Lebaran 2022

Honda New Genio Dengan Tampilan Lebih Menarik

Tidak hanya itu saja, tampilan headlamp New Genio mengalami perubahan yang cukup signifikan. Untuk tipe terbaru ini Honda New Genio sudah mengaplikasi lampu LED yang diyakini bakal lebh terang dari tipe sebelumnya.

Selain itu, adanya soket untuk charge HP di bagian back deck kini sudah disiapkan pada skutik low end Honda ini untuk lebih mempermudah pengedara saat kebutuhan pengecasan HP.

“Sebelumnya ada di dalam bagasim tapi kini pindah ke bagian back deck untuk makin mempermudah pengecasan sesuai kebutuhan,” tambah pria berkacamata ini.

Beralih ke sesi test ride, para peserta yang terdiri dari media dan konsumen Honda merasakan langsung sensasi berkendara skutik 110 cc terbaru ini yang dibanderol harga kisaran Rp 20 jutaan.

Dengan perubahan kaki-kaki yang terbilang mungil tersebut memang dirasa penulis membuat handling lebih nyaman jika dibandingkan dengan tipe sebelumnya, begitupun saat bermanuver yang dirasa makin pede melibas tikungan cone saat sesi test ride.

BACA (JUGA) : Launching All New vario 160 : Pasar AT Naik, Ini Target MPM Untuk Varian Terbarunya

Soket Charger Pindah Ke Bagian Back Deck

Dari sisi penampilan, New Genio ini terlihat lebih ramping dan mempunyai design yang cukup menarik. Hal senada juga dikatakan oleh Nabila salah satu test ride dari konsumen Honda, menurutnya New Genio lebih cocok untuk cewek karena design dan ukurannya yang pas untuk postur tubuh wanita.

“Saya pakai Honda Vario, melihat New Genio ini ukurannya pas banget dengan postur tubuh wanita Indonesia. Selain itu saya rasa handlingnya juga nyaman nih,” beber Nabila.

Tidak hanya konsumen Honda saja yang ikut meramaikan test ride New Genio kali ini, setidaknya ada komunitas dan influencer Surabaya yang hadir untuk merasakan secara langsung sensasi New Honda Genio.

BACA (JUGA) : MPM Adakan Test Ride Batasi 100 Peserta Rasakan Sensasi Berkendara New Honda CB150X

“Total ada 150 peserta yang terdiri dari konsumen prospek dealer, dari media online, influencer dan beberapa komunitas matic low sekitar 30 orang,” beber Yahya Suprastyo Deputy Manager marketing communication MPM.

Adapun beberapa influencer yang hadir adalah Hera Elvira – Beauty Selebgram, Zoe Levana – Fashion Selebgram, Angiestee – Foodies Selebgram, Dimas Frisqi – Traveler Selebgram dan The Broy – Artisan. CHR

Facebook Comments

You May Also Like