Knalpot Creampie Yogyakarta Tetap Produksi Tetapi…

BeritaBalap.com-Dampak dari Virus Covid-19 atau Virus Corona yang semakin memprihatinkan pastinya menyentuh semua sendi kehidupan. Roda perekenomian menjadi lambat atau ada yang berhenti sementara. Ini manusiawi karena memang banyak korban jiwa yang meninggal dunia. Terus meningkat jumlahnya.

BACA (JUGA) : Tim Akai Jaya Creampie R22 Pejantan Tangguh Terbaik Di Seri 1 Indoclub 2020 Sentul

Bahkan ada pabrikan mobil ataupun motor di tanah air yang menghentikan produksi untuk sementara. Bagaimana dengan industri di dunia balap ? Pastinya ada yang stop sementara ataupun adapula berjalan lambat. Dalam hal ini, Knalpot Creampie Yogyakarta tetap menjalankan proses produksi.

koizumi

“Kita tetap jalan, Om tapi sebagian saja, “tukas Tris Wahyudi, Bos Knalpot Creampie yang juga ayahanda dari talenta racer muda M Diandra (ART Jogja). Oh ya, akhir-akhir ini Bos Nto-Nto, sapaan akrabnya senang olahraga sepeda. Katanya buat jaga stamina. Wow.. mantap ! Kan serangan Virus Covid-19 akan mental jika kondisi fisik kita oke.

Tris Wahyudi, Bos Knalpot Creampie Yogyakarta

Sekilas informasi saja, Knalpot Creampie ini punya 2 mekanik sebagai ujung tombak riset di dunia balap nasional (road race), yaitu Melthiz MBKW2 dan Gendut GDT Racing.

Knalpot Creampie juga dipakai dalam tim Yamaha Racing Indonesia (YRI) yang tarung di Asia Road Racing Championship 2020 (ARRC 2020) kelas Underbone 150 (UB150). Bahkan dominan juga saat dragbike IDC 2020 Wonosari Yogyakarta beberapa waktu lalu.

BACA (JUGA) : Terbukti Jawara Indoclub Sentul, Knalpot Creampie Buat 125Z Diproduksi & Bisa Dipesan !

“Kita memang tidak berhenti total, Mas. Kasihan juga pegawai. Tetap jalan namun dibuat model shift-shiftan. Jadi setiap hari tidak semuanya masuk, “tukas Taufan selaku manajer pemasaran Knalpot Creampie yang bermarkas di Jl. Sampakan, Berbah, Sleman, Yogyakarta.

Taufan, manajer pemasaran Knalpot Creampie

By the way, berapa ya jumlah karyawan Creampie Yogyakarta dan bagaimana juga dengan permintaannya sekarang ini ? “Kalau total karyawan ada sekitar 25 orang. Kalau untuk persediaan kedepan hingga bulan puasa, sudah kita siapkan, “tambah Taufan yang menyebut bahwa yang datang ke bengkel Creampie tetap ramai, termasuk yang ingin menguji perfoma motor di dyno-test. BB1 

Facebook Comments

You May Also Like