Bukan Aramco ! Ternyata Mooney Jadi Sponsor Utama Tim VR46, Nilai Kontraknya ?

BeritaBalap.com-Informasi terbaru yang pastinya hangat dibicarakan bahwa tim MotoGP milik Valentino Rossi mendapat sponsor baru Mooney. Bahkan diklaim menjadi bagian dari titel nama tim, menjadi Mooney VR46 Racing Team. Ini yang akan melekat pada motor (Ducati)) dan wearpack pembalap.

BACA (JUGA) : Pecco Sebut Kunci Sukses Yang Diajarkan VR46 Hingga Dapat Libas MM93

Informasi lebih lanjut akan disampaikan pada tanggal 3 Januari nanti. Alhasil, bukan perusahaan minyak asal Arab Saudi Aramco yang sempat menjadi trending-topic. Ketidakjelasan keputusan dari pihak Aramco pastinya menjadi sebab-musabab hal ini. Padahal sudah mau tutup tahun. Padahal kompetisi 2022 sudah mau berjalan.

koizumi

Sekilas informasi saja, Mooney adalah perusahaan Proximity Banking & Payments Italia pertama.  Mooney punya berbagai produk perbankan dan memiliki 45 ribu titik penjualan di seluruh Italia.

BACA (JUGA) : Bangganya Dall’Igna, Sebut Ducati Bukan Lagi Motor Yang Ditakuti Pembalap

Yang pasti membuat konsumen menjadi lebih cepat, mudah dan sederhana dalam berbagai solusi pembayaran, misal tarik tunai uang, transfer, pembayaran tagihan, kartu prabayar, isi ulang pulsa dan lain-lain.

Berapa nilai kontrak yang akan diberikan kepada tim VR46 yang mengandalkan duet Luca marini dan Marco Bezzecchi ? Memang tidak diungkapkan dengan detail berapa besarnya. Tetapi diperkirakan berada dalam kisaran 100 milyar ataupun lebih.

BACA (JUGA) : Pol Espargaro Kasih Peringatan Pembalap Yang Incar Kursinya (2023)

Sebagai gambaran saja, perusahaan energi yang juga berasal dari Italia dan berkantor dari Milan, ialah withU mensupport tim RNF Yamaha dengan nilai 5 juta euo atau sekitar  Rp.80 milyar. Itu diungkap langsung oleh CEO withU Matteo Ballerin. Secara logika, timnya VR46 lebih besar dan pastinya lebih mengena ketika bicara strategi marketing, khususnya promosi. BB1

Facebook Comments

You May Also Like