Carlo Pernat Ingin Marquez Ke Ducati Musim 2023, Dovi Siap Pensiun 2021

BeritaBalap.com – Siapa yang tidak tahu Carlo Pernat, orang yang pernah menjadi manager rider top dan menjadi director motorsport Aprilia serta kini menjadi pengamat MotoGP, punya hasil hitung-hitungan setelah musim 2020.

Menurut Pernat, musim 2020 merupakan tahun krusial bagi MotoGP, dimana akan ada beberapa rider pensiun dan berakhirnya masa kontrak hampir semua rider. “Disaat itu akan ada pergantian rider secara signifikan,” tutur Carlo Pernat.

BACA (JUGA) : Berapa Nilai Kontrak Honda Buat Marquez (2021-2022) ? Lebih Besar Dari Ducati ?

koizumi

Perubahan ini akan membuat MotoGP semakin menarik. Apalagi sudah menyeruak bahwa Andrea Dovizioso akan memberikan keputusan lanjut atau tidak di MotoGP.

Sepertinya Ducati ingin memiliki suasana baru di timnya dengan rider muda. Masih ada kemungkinan 1 tahun kontrak bagi Dovi jika diinginkan Ducati.

BACA (JUGA) : Marquez Ditawar Rp. 310 Milyar/Tahun, Lebih Mahal Dari Honda, Ini Rencana Ducati..

Namun Ducati punya rencana lain, musim 2021 menginginkan Jack Miller yang berada di tim utama bersama Maverick Vinales.
“Saya berharap mereka berdua (Jack Miller dan Maverick VInales) akan bisa bekerjasama di musim 2021, jika musim itu Dovi memutuskan pensiun atau bahkan pindah ke KTM,” urai Carlo Pernat.

Pada masa itulah, Marc Marquez akan memperpanjang kontrak bersama Honda, “Paling tidak hingga musim 2021 dan 2022, dan musim 2023 saya justru ingin meilhat Marc Marquez akan berduet dengan Maverick Vinales di Ducati,” papar Pernat.

BACA (JUGA) : Marquez Akui Lumrah-Lumrah Saja Ditaksir Ducati (2021), Ini Jawabannya…

Bisa jadi rencana Marc Marquez tidak sejalan dengan pemikiran Carlo Pernat, namun pengamat MotoGP ini punya opini lain, “Seharusnya dia (Marquez) mulai berpikir untuk mencoba menang dengan motor lain,” tutup Carlo Pernat. WIC

Facebook Comments

You May Also Like