BeritaBalap.com-Hujan mengguyur saat tes shakedown MotoGP di Sirkuit Sepang Malaysia, Senin (6 Februari). Bahkan sejak pukul 08.00 pagi. Jadi ini melanjutkan pengujian sebelumnya Minggu kemarin (5 Feb) yang notabene khusus diperuntukkan untuk test rider atau penguji dan rookie atau pendatang baru MotoGP 2023. Maksudnya Augusto Fernandez (Tech3 KTM) seperti pada foto lead atau gambar utama berita ini. Jadi bukan untuk pembalap reguler yang sudah disiapkan jadual sendiri tanggal 10-12 Februari nanti
BACA (JUGA) : Hasil Tes MotoGP Sepang (Hari 1) : Crutchlow Tercepat, M1 Nya Pakai Body Belakang Baru
Siapa yang tercepat saat hujan ? Adalah penguji Aprilia Lorenzo Savadori yang mneorehkan waktu 2 menit 07,474 detik. Ini mempertajam ukiran waktu Augusto Fernandez yang terdepan saat siang hari, ialah 2 menit 12,255 detik.
Adapun yang sangat rajin turun saat trek basah adalah penguji Ducati Michele Pirro yang melahap 27 lap, kemudian test rider Honda Stefan Bradl yang juga menghabiskan 27 lap dan Augusto Fernandez yang menyelesaikan 19 lap dengan 3 pacuan RS-GP.
BACA (JUGA) : Orang Penting Ducati Ini Ungkap Misi Spesial Mereka Dalam Tes Sepang, Aerodinamika Atau Mesin ?
Pada bagian lain, penguji Yamaha M1 Cal Crutchlow yang tercepat di hari pertama (Minggu, 5 Feb), pada hari ke-2 ini melahap 21 lap dengan 2 pacuan M1 yang berbeda. BB1
Hasil Tes Shakedown Sepang, Hari ke-1 (5 Feb) :
1.Crutchlow (Yamaha Test 2), 2:01.146 min
2.Augusto Fernández (GASGAS), +0.185sec
3.Yamaha Test 1, +0.427
4. Stefan Bradl (Honda Bike 2),+0.459
5.Savadori (Aprilia Bike D ), +0.500
6.Yamaha Test 3, +0.801
7.Michele Pirro, Ducati, +0.969
8. Stefan Bradl (Honda Bike 1), +1.069
9.Augusto Fernández (GASGAS Bike 2), +1.331
10.Savadori (Aprilia Bike C ),+1.700
11.Savadori (Aprilia Bike G ), +1.793
12. (Bike KTM 2), +2.540
13. (Bike KTM 1), +3.509
Tanpa Transponder waktu :
Dani Pedrosa (KTM), waktu tidak resmi: 2:00,4 menit
Lap Tercepat di Hari Pertama :
Cal Crutchlow GBR Yamaha 2 menit 1.146 detik (kecepatan tertinggi 330,3km/jam)
Rekor resmi MotoGP Sepang:
Lap terbaik:
Jorge Martin (Pramac Ducati) : 1 menit 57,790 detik (2022)
Lap tercepat saat race :
Jorge Martin (Pramac Ducati) : 1 menit 59,634 detik (2022)