Jelang OnePrix Sentul : Bos ART Jogja Sebut Persaingan Seeded Tahun Ini Sangat Keras, Banyak Motor Kencang !

BeritaBalap.com-Bos tim Astra Motor Racing Team Yogyakarta (ART Jogja), Rudi Hadinata sepakat dengan sebuah generalisasi balap nasional musim 2021 ini bahwa persaingan seeded tahun ini jauh lebih ketat dan kompetitif dibanding musim 2019 lalu.

Oh ya, kalau 2020 memang tidak ada balap nasional ya. Peta kekuatannya sudah berubah. Sudah banyak motor kencang dan ini terbukti dalam sesi latihan jelang seri awal (1) Kejurnas OnePrix 2021 yang akan dihelat di Sirkuit Sentul, Bogor (17 Juni).

Pengamatan penulis, puluhan motor sudah bermain di angka 54 detik koma kecil hingga koma besar. Itu jika ingin kompetitif. Bertarung di depan. Jika cukup 55 detik saja, dijamin sulit bertarung, bahkan bisa saja tersingkir di babak kualifikasi, Sabtu (18 Juni). Fakta lain, Yamaha MX King lebih mudah menorehkan 54 detik.

koizumi

BACA (JUGA) : Serunya Latihan OnePrix Kamis, Seeded Mau Fight Minimal 54 Detik Koma Besar

“Sekarang ini memang motornya seeded kencang-kencang, Mas. Persaingannya sangat ketat dan pasti ramai, “tegas Rudi Hadinata yang sangat optimis menguasai kelas OP3 atau kategori rookie dimana disi 3 pembalap cilik andalannya, Veda Ega Pratama, M Diandra dan Decksa Almer.

Tetapi infonya, Veda Ega Pratama mengalami cedera pada jarinya karena mengalami crash. Tetapi semoga nanti sudah normal ya dalam perjalanan race. Pasukan ART Jogja sendiri untuk kelas seeded diperkuat oleh Awhin Sanjaya, Dicky Ersa dan Aditya Prakoso. BB1

Facebook Comments

You May Also Like