Marquez Penguasa MotoGP Aragon 2016-2019, Apakah Rekornya Berlanjut ?

BeritaBalapa.com-Marc Marquez siap berlaga di Sirkuit MotorLand Aragon, Spanyol, Minggu ini (10-12 September). Menarik dicermati karena pembalap tim Repsol Honda tersebut punya rekor terbaik di Aragon dalam 5 tahun belakangan.

Ini lintasan yang memang sangat disukai petarung usia 28 tahun tersebut. Marquez juara di Aragon untuk MotoGP 2016, 2017, 2018 dan 2019. Jadi sudah 4 kali menjadi yang terbaik, sedangkan di 2020 absen karena mengalami cedera area humerus yang membuat harus istirahat sekira 10 bulan.

BACA (JUGA) : Impian VR46 Podium Untuk Terakhir Kalinya Sekaligus Yang Ke-200

koizumi

Menjadi pertanyaan menarik, bagaimana target juara dunia motoGP 2019 tersebut di Aragon ? Apakah menargetkan juara lagi untuk rekor kemenangan ? Ternyata tidak dijelaskan secara detail karena MM93 menyebut kondisinya berbeda saat ini. Berbeda dalam konteks fisik yang belum 100 persen ataupun perfoma motor yang belum stabil. Itu yang kerap diutarakan.

“Aragon masih sebagai  trek yang saya suka untuk balapan dan kami memiliki hasil yang sangat baik di masa lalu, tetapi kami tidak dapat mempercayai apa yang telah kami lakukan di masa lalu karena tahun 2021 kami sampai dalam situasi yang berbeda. Jadi kami harus menghadapi akhir pekan dengan cara yang benar, melihat level kami dan melihat apa yang akan dilakukan lawan kami, ”terang Marc Marquez.

BACA (JUGA) : Ternyata Quartararo Belum Pernah Menembus 3 Besar Di Aragon Dalam 5 Tahun Ini

“Senang bisa kembali ke MotorLand setelah melewatkan putaran 2020 dan kami berharap dapat memberikan pertunjukan untuk para penggemar. Dalam beberapa balapan terakhir, kami semakin dekat dengan para pemimpin sehingga tujuannya adalah untuk melanjutkan jalur ini dan melihat apa yang mungkin terjadi pada hari Minggu, “tambah Marc Marquez yang saat ini ada di posisi ke-12 salam standing point MotoGP. BB1

Klasemen Sementara MotoGP : 

Facebook Comments

You May Also Like