Morbidelli Ungkap Pilih Tim Pramac Racing Daripada Gresini Karena Dapat Motor Terbaru

BeritaBalap.com-Franco Morbidelli (Monster Energy Yamaha) menjadi kandidat kuat pengisi kursi tim Pramac Racing. Maksudnya yang ditinggalkan Johann Zarco yang pindah ke LCR Honda (2024).

BACA (JUGA) : Jangan Kaget ! Berikut Ungkapan Tegas Pecco Buat Fansnya Di MotoGP Misano Minggu Ini

Yang menarik, bahwa Morbidelli yang pernah menjadi runner-up MotoGP 2020, juga mengakui ada penawaran dari tim Gresini Racing. Disebut ada penawaran yang lebih baik dan penawaran yang kurang baik.

koizumi

Dalam konteks ini, di tim Gresini Racing menggantikan Fabio Di Giannantonio yang dianggap prestasinya loyo di tahun ke-2 keikutsertaannya di level MotoGP. Beda jauh dengan Alex Marquez yang di tahun pertam sudah merebut podium.

BACA (JUGA) : Bagaimana Klasemen Sementara Mario Aji Setelah Finish Ke-19 Moto3 Catalunya ?

Nah, satu catatan penting Morbidelli yang menjadi tanda bahwa dia akan bergabung di tim Pramac Racing, adalah soal ketersediaan motor pabrikan. Ducati versi terbaru. Hal demikian yang menjadi daya tariknya untuk mencoba tantangan yang potensial meraih prestasi.

“Tentu saja, ini menjadi semakin jelas. Bukan rahasia lagi bahwa saya dan Ducati semakin berhubungan, dan semakin dekat. Tetapi belum ada yang tersegel. Kami sedang mengusahakannya. Kita lihat saja di masa depan apa yang terjadi, “ujar Morbidelli yang dilansir dari Crashnet.

BACA (JUGA) : Berapa Milyar Nilai Kontrak Jonathan Rea Yang Pindah Ke Tim Yamaha (WorldSBK 2024) ?

“Yang pasti, ada menu penawaran yang sedikit lebih baik, dan sedikit penawaran yang kurang bagus. Tapi semuanya belum diputuskan. Tentu saja, saya punya hal yang paling saya sukai. Bukan rahasia lagi bahwa Pramac memiliki spesifikasi pabrikan dan itu sangat menarik bagi pengendara. Saya cukup beruntung memiliki orang-orang hebat di sekitar saya, bekerja bersama saya untuk menjamin masa depan terbaik, sekompetitif mungkin. Itulah yang kami tuju, “tambah Morbidelli yang pernah meraih juara dunia moto2 musim 2017. BB1

Facebook Comments

You May Also Like