Sebulan di Hotel Dubai, Lorenzo Ungkap Biaya Hotel dan Makannya, Berapa ?

BeritaBalap.com-Jorge Lorenzo mengungkap berapa biaya hotel yang dikeluarkannya di Dubai, Uni Emirat Arab. Juara dunia MotoGP 2010, 2012 dan 2015 sudah menginap di salah satu hotel mewah di Dubai selama 1 bulan.

Berapa biaya yang dikeluarkannya untuk penginapan hotel tersebut, juga makan ? “Saya telah membuat tawaran dari 100 euro per malam untuk ruangan, ditambah 25 euro untuk makan siang dan 25 euro untuk makan malam. Jadi antara 150 dan 200 euro seharinya, tapi itu bisa lebih mahal lagi, “tukas Jorge Lorenzo yang saat ini menjadi test rider Yamaha.

BACA (JUGA) : Lorenzo Akui Sebagai Satu-Satunya Rider Yang Kalahkan Rossi, Stoner, Pedrosa & Marquez

koizumi

Alhasil, untuk hotelnya, jika dikurskan rupiah menjadi 1,7 juta, sedangkan makannyanya 1 hari ialah seputar Rp. 850 ribu. So, dalam sebulan bisa 100 juta-an ya. Tapi itu bisa bertambah lagi ya. Secara logika, tidak mungkin seorang Lorenzo hanya berdiam di kamar. Masak tidak butuh hiburan.

BACA (JUGA) : Lorenzo Paling Banyak Mobil Mewah, Rossi Dan Marquez Kalah ! Apa Saja ?

Lebih lanjut, Lorenzo yang paling banyak koleksi mobil mewah diantara petarung MotoGP lainnya menyebut bahwa ia sempat mengalami sedikit kegemukan setelah mengumumkan mundur dari MotoGP. Itu setelah seri Valencia (2019). Saat itu beratnya hingga 68 kg, itu berlebih hingga 4 kg.

BACA (JUGA) : Lorenzo Pesimis MotoGP 2020 Bisa Berjalan, Ini Alasannya…

“Sekarang kita terkurung, tertutup di dalam ruangan, sementara sebelum kita berlibur, bepergian dan makan dengan berlebihan. Saya sudah tahu bahwa kehidupan yang saya jalani pada liburan bukanlah kehidupan yang seimbang. Tapi saya menikmati momen itu, setelah membuat keputusan untuk mundur dari balap, “tukas Lorenzo yang banyak mendapat masukan sehubungan olahraga rutin dan nutrisi dari atlet sepeda Ibon Zugasti. BB1

 

Facebook Comments

You May Also Like