Bezzecchi Komentarin Penampilan Pertama Marquez Diatas Ducati GP23

BeritaBalap.com-Marco Bezzecchi (Mooney VR46) berada di posisi ke-3 dalam test MotoGP Valencia Spanyol, Selasa (28 Nov). Hanya berjarak 0,093 detik dari Maverick Vinales (Aprilia Racing) yang meraih posisi tercepat.

BACA (JUGA) : Kesan Marc Marquez Setelah Naik Ducati GP23 : Mesinnya Sangat Oke Dan Nyaman !

Dibawah Bezzecchi, ada nama Marc Marquez yang ada di deretan ke-4. Marquez membesut pacuan Ducati GP23 tim Gresini. Ini penampilan pertamanya dan langsung dapat beradaptasi. Juara dunia MotoGP 2019 tersebut berbeda 0,171 detik dari Vinales.

koizumi

Yang menarik, Bezezzhi memberikan komentarnya pada Marquez yang notabene sudah berusia 30 tahun. Menurutnya, ia tidak terkejut dengan hasil di pengujian Valencia ini karena memang motornya kompetitif dan ditambah lagi skill balap Marquez. Bezzecchi mengaku bahwa ia sempat mengikuti MM93 ataupun mnecermatinya saat menjalani test.

BACA (JUGA) : Tim CryptoDATA RNF Diputuskan Kehilangan Posisi Grid Untuk MotoGP 2024, Siapa Gantinya ?

“Semua orang tahu bahwa Marc cepat. Saya mengharapkan ini dan tidak terkejut. Tidak ada yang terkejut. Motornya kompetitif. Kami tahu Marc cepat. Tidak ada yang bisa mengatakan bahwa dia bukan pembalap cepat di kejuaraan ini”.

Saya mengikutinya karena dia melambat dan kemudian tidak mundur. Tapi dia mengendarai dengan sangat baik, saya pernah melihatnya beberapa kali, “tutur Bezzecchi yang ada di posisi ke-3 dalam klasemen akhir MotoGP 2023.

Lebih lanjut, Bezzecchi mengungkap perbedaan motor Ducati GP22 yang dipakainya selama ini dalam MotoGP 2023 dan GP23 yang dijajalnya perdana di pengujian Valencia. Apa bedanya ya ?  Ternyata yang baru terasa sekali adalah dalam momen pengereman.

BACA (JUGA) : Berapa Duit Kontrak Giannantonio Yang Bergabung Ke Tim Pertamina Enduro VR46 ?

“Masalah terbesarnya bukan pada mesin. Saya harus membiasakan diri dengan karakteristik saat harus mengganti rem saat masuk tikungan. Saya mengalami sedikit kesulitan menemukan kepercayaan diri saat memasuki tikungan seperti yang saya lakukan dengan motor lama. Saya beradaptasi secara bertahap dan memahami banyak hal, namun saya masih belum puas. Namun ini baru setengah hari pertama pengujian dengan GP23. Lebih banyak hal tidak mungkin dilakukan karena suhu yang dingin. Ini (hal spesifik, red) adalah cara kamu menginjak rem lalu menahannya, itulah perbedaannya, ”tambah Bezzecchi. BB1

Facebook Comments

You May Also Like