IRS 2018 Sentul (Sport 150) : Trek Basah, Rafid Topan Jawara Berkat IRC Fasti Pro

BeritaBalap.com-Rafid Topan yang kali ini mengusung tim Yamaha RRS fenomenal di trek basah. Itu berkat dukungan perfoma ban IRC Fasti Pro yang memang didesain untuk traksi maksimal di permukaan aspal yang basah.

Fenomenalnya, walau start dari barisan belakang, lebih tepatnya ke-16, Rafid Topan dapat terus merangsek naik hingga meraih podium juara Kejurnas Sport 150 cc. Demikian berlangsung dalam rangkaian seri ke-4 gelaran IRS 2018 Sentul, Minggu (25 November).

Topan, sapaan akrabnya dapat finish terdepan di race 2 Kejurnas Sport 150 cc dengan gap waktu 0,017 detik dari Gupita Kresna (Yamaha Oryza). “Sejak lap awal, saya langsung push. Saya juga pede dengan grip ban di aspal saat lintasan basah. Alhamdulillah, dapat meraih podium juara, “tutur Rafid Topan.

koizumi
Ban IRC Fasti Pro yang jagonya trek basah dengan meraih podium juara dan runner-up Kejurnas Sport 150 cc

Jika mencermati konstruksi tapak ban IRC Fasti Pro memang dibuat untuk efektifitas dan langkah optimal dalam hal mengalirkan air. Yang pasti, traksi ban saat momen deselerasi dan akselerasi di tikungan dijamin punya hubungan mesra dengan aspal. Lengket pokokke. He he he he he…

“Ini pembuktian IRC Fasti Pro yang handal di trek basah, Mang. IRC Pro ini tipe intermediate yang bisa pula untuk trek kering. Sebelumnya sudah terbukti pula IRC Fasti 1 tipe slick di balap nasional Kejurnas Motoprix 2018, “tutur Dodiyanto, Senior Brand Executive & Product Development PT. Gajah Tunggal Tbk yang tidak bisa hadir di IRS 2018 Sentul karena bertugas di Filipina sehubungan penajaman image ban IRC dan Zeneois di negara tetangga.

Katanya juga membantu pemerintah Jokowi-JK untuk menstabilkan atau meningkatkan pertumbuhan ekonomi dengan langkah realistis ekspor ban. Mantaplah… ! Makin spesial sehubungan perfoma IRC Fasti Pro di lintasan basah, bahwa podium runner-up juga diraih pengguna IRC Fasti Pro, yaitu Gupita Kresna (Yamaha Oryza). BB1

Facebook Comments

You May Also Like